Bermain Bersama Jadi Cara Ideal Membangun Ikatan Emosi dengan Anak

19 Juni 2023 10:30

GenPI.co - Salah satu cara ideal berinteraksi dan membangun ikatan emosi dengan anak yakni dengan bermain bersama.

Psikolog anak dan keluarga dari Universitas Indonesia Saskhya Aulia Prima mengatakan anak bermain sendiri dan bersama, memiliki manfaat yang berbeda.

“Kalau bermain bersama itu cara paling ideal untuk orang tua dan anak saling berinteraksi dan terkoneksi,” katanya dikutip dari Antara, Senin (19/6).

BACA JUGA:  Bahaya Asap Rokok Bisa Menghambat Pertumbuhan Bayi

Saskhya mengungkapkan kondisi saat ini sudah banyak orang terlalu fokus handphone. Termasuk juga orang tua dan anak.

Kondisi tersebut menimbulkan risiko minimnya interaksi sehingga ikatan emosional antara anak dengan orang tua tidak tercipta dengan baik.

BACA JUGA:  Pentingnya Vaksinasi Anak, Orang Tua Diimbau Tak Menundanya

Menurut dia, banyak pertanyaan dari anak yang sering mencari jawaban di internet. Padahal hal tersebut seharusnya bisa dijawab orang tua.

“Banyak pertanyaan anak yang sering cari jawaban di internet, yang sebenarnya bisa ditanyakan ke kita,” ujarnya.

BACA JUGA:  Bermain Aktif Memberi Banyak Manfaat untuk Tumbuh Kembang Anak

Saskhya mengatakan supaya bisa menciptakan koneksi yang baik pun bisa dimulai dari kegiatan bersama termasuk bermain.

Ketika bermain, emosi orang tua pun lebih positif dan banyak tertawa. Kondisi itu juga membantu anak supaya tidak punya masalah perilaku.

“Ketika anak bermain dengan ayah, akan punya kesempatan lebih aktif bergerak, spontan dan pengalaman menyenangkan,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co