5 Tips Cepat dan Mudah Menjaga Kebugaran di Tengah Kesibukan Sehari-hari

27 Desember 2023 14:15

GenPI.co - Menjaga kebugaran merupakan hal penting di tengah kesibukan dan jadwal yang padat setiap harinya.

Meskipun mudah untuk mengesampingkan kesehatan karena tuntutan terus-menerus, menjaga gaya hidup sehat sangat penting untuk kesejahteraan dan produktivitas yang berkelanjutan.

Dilansir Times of India, berikut tips cepat dan mudah untuk menyeimbangkan antara kesibukan dan kesehatan yang dibagikan oleh Dr. Saroj Gupta, CEO dan Pendiri MyDigiRecords.

1. Prioritaskan tidur

BACA JUGA:  4 Tips Mudah Membuat Rumah Jadi Asri dan Ramah Lingkungan

Di dunia yang terhubung secara digital, di mana gadget mendominasi aktivitas, sangat penting untuk membangun rutinitas yang sehat.

Gunakan alat digital untuk menyetel pengingat waktu tidur atau gunakan aplikasi yang menyaring cahaya biru pada perangkat di malam hari, sehingga meningkatkan kualitas tidur.

2. Hidrasi adalah kuncinya

BACA JUGA:  4 Hal Penting untuk Mencegah Tidur Mendengkur di Malam Hari

Manfaatkan aplikasi ponsel cerdas untuk melacak asupan air harian.

Banyak aplikasi mengirimkan pengingat untuk memastikan kamu tetap terhidrasi, sehingga memudahkan memenuhi target asupan air harian di tengah jadwal yang padat.

3. Rencanakan makanan

BACA JUGA:  Tak Baik untuk Kesehatan, Tidur Malam Kurang dari 7 Jam Berisiko Menimbulkan Penyakit

Gunakan aplikasi perencanaan makan malam untuk menyederhanakan proses menyiapkan makanan bergizi.

Aplikasi ini dapat membantu kamu membuat daftar belanjaan, menyarankan resep sehat, dan bahkan mengotomatiskan persiapan makan, memastikan kamu membuat pilihan makanan sehat, bahkan pad ahari-hari tersibuk.

4. Latih mindfulness

Di tengah kebisingan digital, temukan momen damai dengan aplikasi mindfulness.

Baik itu sesi meditasi lima menit atau suara sekitar yang menenangkan, alat digital ini dapat membantu kamu menumbuhkan kesadaran dan mengelolan stres secara efektif.

5. Menjalankan hobi

Menyisihkan waktu untuk hobi mungkin tampak seperti sebuah kemewahan di tengah kesibukan.

Namun, bagian penting dari kesehatan holistik adalah melakukan hal-hal yang kamu sukai.

Hobi menawarkan cara untuk mengekspresikan diri, menjadi kreatif, dan bersantai, memberikan istirahat mental dan emosional, baik itu melukis, berkebun, musik, atau kesenangan lainnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co