Tips Mengatur Pola Makan Anak untuk Mendukung Tumbuh Kembangnya

15 Juni 2024 09:00

GenPI.co - Dokter anak Subspesialis Nutrisi dan Penyakit Metabolik Anak dari IDAI Winra Pratita membagikan tips mengatur pola makan anak.

Winra mengatakan orang tua harus menerapkan aturan makan pada anak, yang meliputi lingkungan dan prosedurnya.

Dia mengungkapkan saat pemberian makan pada anak, maka lingkungan harus menyenangkan, tidak ada paksaan dan distraksi.

BACA JUGA:  Tips Memonitor Pembelajaran Anak Sejak Usia Dini Agar Lebih Efektif

“Orang tua supaya tidak menampilkan distraksi, seperti mainan, televisi, hingga perangkat elektronik. Jangan juga memberi makan sebagai hadiah,” katanya dikutip dari Antara, Sabtu (15/6).

Winra menyampaikan hal yang juga penting yakni orang tua perlu mengatur jadwal makan dan setiap durasi anak makan tidak boleh lebih dari 30 menit.

BACA JUGA:  Kiat Menemani Anak Bermain untuk Mendukung Tumbuh Kembangnya

Jadwal tersebut untuk makanan utama dan selingan. Kemudian pemberian susu bisa dilakukan dua hingga tiga kali dalam sehari untuk anak usia di atas satu tahun.

“Durasi makan anak jangan sampai lebih dari 30 menit dan hanya boleh minum air putih di antara waktu makan,” tuturnya.

BACA JUGA:  65% Anak Usia Sekolah di Indonesia Tidak Sarapan

Winra mengingatkan supaya orang tua maupun pengasuh tidak membujuk atau memaksa anak kembali makan jika sudah lebih dari 10-15 menit berhenti makan.

Sedangkan untuk asupan yang diberikan kepada anak untuk mendukung tumbuh kembang sekaligus mencegah stunting yakni dari protein hewani.

“Protein hewani didapat salah satunya dari ikan. Misalnya ikan kembung yang tidak terlalu mahal. Makan ikan ini bisa membuat badan anak lebih tinggi daripada yang tidak,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co