Benarkah Madu Aman Dikonsumsi untuk Ibu Hamil?

05 November 2019 15:20

GenPI.co - Apakah madu untuk ibu hamil diperbolehkan? Hal ini yang seringkali menjadi dilema para ibu hamil ketika dirinya merasa tidak enak badan. 

Terlebih biasanya ibu hamil tidak bisa menerima sembarang obat untuk mengobati dirinya. 

Untuk itu banyak sekali para ibu hamil yang pada akhirnya mengonsumsi madu untuk menjaga stamina.

Menurut penelitian, madu alami mengandung spora yang bernama botulisme. Bagi orang dewasa bahkan untuk ibu hamil, spora tersebut tergolong aman bagi pencernaan.

BACA JUGA : 5 Olahan Madu AmpuhTangkal Penuaan Dini

Di dalam usus orang dewasa terdapat beberapa kandungan zat  asam yang mengandung bakteri menguntungkan. Jadi,  mampu mencegah spora botulisme tidak dapat berkembang dan akan mati saat berada di dalam usus.

Tapi ingat, jangan pernah diberikan kepada bayi berumur di bawah 1 tahun ya.

BACA JUGA : Skin Care untuk Ibu Hamil, Bolehkah?

Madu untuk ibu hamil justru sangat disarankan karena manfaatnya yang berlimpah, seperti  meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh karena terdapat sekitar 181 zat yang berbeda termasuk vitamin, mineral, asam amino, enzim, fruktosa, glukosa, dan jenis gula lainnya. 

Terakhir, kandungan di dalam madu cukup sangat bermanfaat untuk stamina serta menjadi sebuah obat herbal yang bisa menjaga kesehatan ibu hamil tanpa efek samping.
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co