5 Aroma Essensial Oil yang Ampuh Redakan Pilek Tanpa Obat

17 Desember 2019 16:40

GenPI.co - Musim hujan tiba, seringkali flu atau pilek menyerangg sebagian orang dengan kondisi tubuh yang kurang fit.

Vitamin dan obat-obatan menjadi kewajiban sebagian orang untuk dikonsumsi, namun terkadang keduanya tidak cukup untuk meredakan pilek yang menyiksa. 

Sebaiknya gunakan essential oils dengan berbagai aroma yang menyegarkan.

Kandungan dalam essential oil dipercaya dapat meredakan pilek dan ampuh memberantas infeksi viral dan infeksi bakteri, termasuk menahan aktivitas virus influenza. 

Nah, berikut ini aroma essential oil yang bisa meradakan pilek.

1. Lavender

Antioksidan di dalam bunga lavender dapat melawan radikal bebas. Maka dari itu, lavender oil dapat membantu menjaga kesehatan tubuh dan melawan sakit pilek dan flu.

2. Tea Tree

Tea tree oil ampuh melawan infeksi dan bakteri berkat properti anti-bakteri dan anti-virus yang dimilikinya. Tea tree bisa kamu temukan pada minyak esensial yang bermanfaat menangkal virus bebas yang menginfeksi sel. 

BACA JUGA : Flu Babi Mewabah, Perbatasan Korea Selatan dan Utara Ditutup

3. Oregano

Oregano rupanya juga mengandug kadar antioksidan tinggi yang bisa menangani masalah pernapasan, termasuk melindungi tub. Kamu bisa mendapatkan aroma tersebut dengan diffuse water atau mengoleskan minyak essensial di beberapa titik di tubuh kamu.

BACA JUGA : 5 Fakta tentang Flu yang Wajib Kamu Tahu

4. Eucalyptus

Eucalyptus oil, adalah minyak kayu putih, yang memiliki efek anti-mikroba dan kemampuan untuk memperbaiki sistem imun tubuh. Kayu putih juga mengandung komponen 1,8- cineole, kompnen ini yang bersifat anti-virus dan anti-jamur. 

5. Peppermint

Sudah tidak diragukan lagi kalau peppermint berfungsi untuk menyegarkan nafas. Selain itu ekstrak dari dari daun peppermint ini juga dapat meredakan batuk, sakit tenggorokan, mencegah pilek dan flu dan memberikan energi. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co