Inspirasi Nama Bayi Perempuan Awalan A dari Bahasa Jepang

09 Maret 2020 05:50

GenPI.co - Mencari inspirasi nama bayi perempuan memang tidak mudah. Bunda harus menemukan kata yang pas dan arti yang bagus

Jangan khawatir, Bunda. Bunda bisa memberikan nama dalam bahasa Jepang kepada anak perempuan.

BACA JUGA: Inspirasi Nama Bayi Laki-Laki Awalan D dari Bahasa Sanskerta

Kali ini GenPI.Co menyajikan kata-kata berawalan A dari bahasa Jepang yang memiliki arti sangat bagus.

Salah satunya adalah akiko. Kata itu mempunyai arti anak yang cemerlang ataupun berkilauan.

Akiko juga mempunyai arti musim gugur. Orang yang mempunyai nama Akiko biasanya sangat percaya diri.

Bunda juga bisa memberikan nama Aika kepada anak perempuan. Kata itu mempunyai arti lagu cinta.

Kata Akira juga sangat pas disematkan untuk nama bayi perempuan. Akira berarti cerdas. Kata itu juga bisa berarti jangkar.

Memberi nama Akemi kepada anak perempuan juga sangat cocok. Sebab, Akemi mempunyai arti yang bagus, yakni keindahan matahari terbit dan terbenam.

Jika ingin memiliki anak yang rajin, bunda bisa memberikan nama Atsushi kepada anak. Atsushi berarti rajin.

Ada juga kata ayomi dan ayuka yang memiliki arti bagus. Ayomi berarti langkah luar biasa, sedangkan ayuka mempunyai arti bunga yang beragam.

Inspirasi Nama Bayi Perempuan:

Akiko: Anak yang cemerlang, musim gugur

Aika: Lagu cinta

Akira: Cerdas

Akemi: keindahan matahari terbit dan terbenam

Atsushi: Rajin

Ayomi: Langkah luar biasa

BACA JUGA: Inspirasi Nama Bayi Perempuan Awalan A dari Bahasa Yunani

Ayuka: Bunga yang beragam (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co