5 Produk Sabun Mandi yang Cocok untuk Kulit Kering

23 Maret 2020 11:22

GenPI.co - Dalam situasi mencegah terjangkitnya Covid-19 ini tentu saja kamu harus selalu menjaga kebersihan badan. Salah satunya adalah dengan cara mandi. Namun, terlalu sering mandi justru membuat kulit kamu menjadi kering dan bersisik.

Oleh karena itu kamu perlu sabun yang bisa menjaga kelembapan kulit kamu. Berikut ini rekomendasi sabun mandi yang bisa membuat kulit kamu menjadi lembap alami.

BACA JUGALadies, Nih Merawat Kulit Kering Akibat Alergi Polusi

1. Oilum The Dry Skin Expert

Merek sabun ini merupakan salah satu sabun batangan yang dikhususkan untuk kulit kering. Oilum dibuat khusus bagi orang yang memiliki masalah dengan kulit kering atau masalah kulit lainnya.

2. Dettol Skincare pH-Balance Body Wash

Selain itu kamu juga bisa menggunakan Dettol yang memiliki pH seimbang. Sabun ini cocok untuk kulit kering dan gatal. Seperti diketahui, kulit yang kering dapat memicu rasa gatal sehingga berisiko menyebabkan luka.

3. Dove Deeply Nourishing Body Wash

Kamu juga bisa menggunakan Dove sebagai solusi kulit kering kamu akibat terlalu sering mandi. Sabun ini memiliki kandungan moisture yang bisa membuat kulit terasa kenyal dan lembap.

4. Palmolive Calming Moisture

Selain dapat menjaga kelembaban kulit, Palmolive juga memiliki wangi yang membuat rileks. Sabun ini memiliki kandungan bahan-bahan alami, seperti madu yang bisa menambah nutrisi pada kulit.

BACA JUGABikin Rambut Kering, Hindari Keramas dengan Air Hangat

5. Body Shop Wild Argan Oil Shower Gel

Kandungan argan oil bisa membuat kulit sensitif membaik. Sehingga, badan akan terasa lebih halus ketika menggosok badan dan tidak menimbulkan iritasi.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co