Bantu Pelaku Usaha, Jasa Pemotretan Produk UMKM Tak Pungut Biaya

09 April 2020 21:50

Perusahaan yang bergerak di bidang jasa fotografi profesional, Studio Foto Pontianak memberikan jasa pemotretan produk UMKM secara gratis untuk memaksimalkan penjualan pelaku usaha di tengah wabah covid-19.

"Biasanya jasa kita sehari-hari dibayar. Namun di saat wabah covid-19 ini, kita gratiskan bagi UMKM baik secara online maupun offline yang ingin produknya di foto dengan menarik dan berkualitas," ujar Owner Studio Foto Pontianak, Qhadapi. Dikutip Antara, Kamis (9/4/2020).

BACA JUGADongkrak Penjualan Produk UMKM, Kemenkop Kucurkan Rp 2 Triliun

Ia menyebutkan ada 10 produk UMKM yang sudah diterima dan siapapun pelaku usaha mikro dapat memanfaatkan program tersebut.

"Ada 10 produk yang kita pilih. Mulai kemarin kita lakukan pemotretan produk. Nanti pelaku UMKM kirim ke kami produknya dan setelah kita foto kita kembalikan lagi produknya," jelas dia.

Menurutnya, hadirnya program pemotretan produk gratis tersebut untuk membantu pelaku UMKM agar dalam usaha maju karena promosi produk dengan foto yang baik dan menarik.

"Kita coba bantu UMKM yang mungkin mengalami kesulitan dalam penjualannya. Jadi kami bergerak di bidang studio foto kami coba bantu dari sisi foto produknya," jelas dia.

Ia berharap dengan foto produk yang menarik, pelaku UMKM dari sisi penjualannya bisa meningkat karena banyak pembeli tertarik dengan promosi atau foto tampilan produk baik.

"Promosi produk UMKM harus didukung dengan foto produk yang baik dan menarik juga serta berkualitas. Dengan begitu, tentu menjadi satu di antara yang bisa memikat konsumen," jelas dia.

BACA JUGAKemenkop dan UKM Siapkan Skema Bantu UMKM yang Terdampak Corona

Studio Foto Pontianak terletak di Jalan Parit H Husin 2, Gang Wisuda No.8, Pontianak. Sejauh ini, di tengah wabah covid-19 masyarakat di Pontianak semakin mengandalkan pembelian produk UMKM terutama kuliner secara online. Melalui aplikasi ojek online, produk - produk pelaku usaha ikut terbantu. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co