Netizen Ramai-Ramai Beri Kaesang Pangarep THR, Ada Apa Nih?

25 Mei 2020 09:30

GenPI.co - Cara Kaesang Pangarep menjalin interaksi dengan para pengikutnya di media sosial (medsos) memang istimewa.

Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu tidak sungkan menbalas ataupun me-retweet cuitan dari pengikutnya.

BACA JUGA: Kematian membeludak, Negara ini Bakal Jadi Pusat Wabah COVID-19

Dalam setiap unggahannya, Kaesang sering berinteraksi dengan para pengikutnya melalui caranya sendiri.

Kamu yang penasaran bisa melihat langsung di akun Twitter pria 25 tahun tersebut.

Bukti terbaru terlihat ketika Kaesang me-retweet komentar dari netizen yang membeli snack Kemripik.

Kaesang sangat sering me-retweet komentar dari netizen yang mencoba merasakan kenikmatan snack miliknya.

Para pengikut Kaesang pun tidak sungkan berinteraksi dengan pria kelahiran 25 Desember 1994 tersebut.

Mereka bahkan tidak segan menggunakan bahasa yang kocak meskipun Kaesang adalah anak orang nomor satu di Indonesia.

BACA JUGA: Kaesang Wajibkan Karyawan Nonton YouTube Dirinya 1 Juta Kali

Netizen yang membeli Kemripik tidak sungkan menyebut tengah memberikan tunjangan hari raya (THR) kepada Kaesang.

Mereka menuliskan status sembari mengunggah foto kemasan Kemripik. Kaesang pun me-retweet komentar dari pengikutnya.

“Bantuin Mas Kaesang buat tambahan isi rekening. Nih anak saya beli produkmu buat kesekian kalinya,” tulis @althafunnisaina.

“Nemu di Indomaret, langsung beli. Buat nambahi THR Idulfitri tahun ini @kaesanggp,” tulis @pipipipipirut.

“Buat nambahin uang THR Mas Kaesang,” tulis @shintals_.

BACA JUGA: Mobil Mewah Cristiano Ronaldo Ternyata Pelat Banyuwangi

“Nggak nyangka ini sudah ada di kabupatenku. Beli aja deh biar sampeyan makin kaya,” tulis @damarissinurat.

“Ngasih THR anak presiden dengan cara beli Kemripik,” sahut @szupdins.

“Membagi THR ke anak presiden,” timpal @noviaviolinaa.

“Mas Kaesang, aku kasih kamu THR dengan cara membeli ini. Semoga aku makin kaya raya,” sahut @indrianiken_.

Kaesang pun mengapresiasi para pengikutnya yang sudah membeli Kemripik.

BACA JUGA: Deddy Corbuzier Ngaku Stres, Minta Maaf, Lalu Pamit

“Banyak sekali, ya, yang memperkaya saya lewat membeli Kemripik SiapMas. Sudah tersedia di seluruh Alfamart dan Indomaret,” tulis Kaesang, Minggu (24/5). (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co