Takut untuk Menikah? Begini Cara Menghadapinya

14 Juni 2020 17:44

GenPI.co - Sekian lama kamu dan pasangan menjalin hubungan, namun kamu belum pede untuk melangkah ke jenjang selanjutnya. Padahal si dia sudah bertanya-tanya, demikian pula  dengan keluarga kedua belah pihak.

Kondisi kecemasan memasuki jenjang pernikahan atau berkomitmen disebut gamaphobia. Ketidakmampuan membangun komitmen ini dipicu oleh trauma masa lalu terhadap pernikahan, entah karena perkawinan yang gagal atau tumbuh dalam keluarga yang perkawinannya hancur.

BACA JUGA: Rahasia Pernikahan yang Awet Seperti Formalin, Baca Deh!

Selain itu gamaphobia juga dipicu oleh depresi, masalah mental, trauma masa kecil, pribadi yang insecure, dan banyak lagi yang lainnya. Sementara gejala yang menyertai kecemasan itu bisa macam-macam;dari sakit di area dada hingga agresi dan kehilangan kendali diri.

Di bawah ini beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghadapi ketakutan akan komitmen. Yuk disimak!

1. Hanya karena kamu mengenal seseorang yang  menderita pengalaman traumatis, bukan berarti kamu juga bakal mengalaminya. Jadi, tinggalkan perasaan ini untuk bahagia dalam hidup.

2 Pikirkan tentang bagaimana indahnya  menikah dengan seseorang yang kamu sukai. Berfokus pada sisi positif hubungan akan membantu kamu melepaskan pikiran negatifi tentang pernikahan.

3) Cobalah untuk mencari tahu apa yang menyebabkan ketakutan ini. Tentukan penyebabnya dan kerjakan.

BACA JUGA: Alasan Mengapa Pernikahan yang Kecil Lagi Intim Lebih Berkesan

4) Jika kamu telah hidup dengan pasangan, itu berarti kamu sudah hidup seperti pasangan yang sudah menikah. Menikah hanyalah sebuah upacara dan dokumen.

5) Jika kamu pikir dapat mengatasinya sendiri dan dapat melihat sesuatu dari perspektif yang berbeda, maka itu bagus. Jika tidak, berkonsultasilah dengan ahli.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co