3 Anggapan yang Salah Tentang Orang Berkepribadian Introvert

26 Juni 2020 08:10

GenPI.co - Kepribadian introversion atau introvert adalah satu dari 3 macam tipe kepribadian. Ada juga kepribadian ambivert dan ekstrovert.

Mereka yang termasuk dalam kepribadian introversion adalah orang yang cenderung fokus kepada pikiran, perasaan, dan mood yang berasal dari dalam diri sendiri alias internal, dibandingkan dengan mencari stimulasi yang berasal dari luar.

BACA JUGA4 Jenis Olahraga yang Cocok untuk Orang Berkepribadian Introvert

Berikut beberapa mitos yang salah tentang orang intovert.

1. Katanya, orang introversi susah untuk jadi pemimpin

Siapa bilang demikian? Tidak juga, kok. Sebuah studi tahun 2012 yang dilakukan oleh Corinne Bendersky dan Neha Shah dan diterbitkan dalam jurnal Academy of Management mengatakan, bahwa orang-orang introvert bekerja dengan sangat baik dalam proyek grup.

2. Katanya, kepribadian introversi ini bisa disembuhkan atau diubah

Tidak benar demikian. Jika Anda seorang introvert, Anda mungkin sudah biasa merasa tidak dimengerti oleh orang lain dan segala tindak-tanduk Anda sering disalahpahami.

Anak introvert seringkali menerima kritikan dari sekitarnya untuk lebih aktif dan bicara lebih banyak di sekolah, atau coba untuk berbaur dengan teman sebaya lainnya.

3. Katanya, orang introversi sombong dan ansos

Salah. Perlu diketahui bahwa orang introvert tidak merasa harus berbicara jika memang tidak perlu.

Terkadang, mereka lebih suka memerhatikan orang-orang di sekitarnya atau tenggelam dalam pikirannya sendiri.

BACA JUGA4 Jurus Luluhkan Hati Wanita Introvert, Nomor 2 Wajib Dicoba!

Mungkin, orang lain mengartikan sikap tersebut sebagai orang yang membosankan, padahal menurut orang introvert, aksi observasi dan memperhatikan orang-orang ini termasuk menyenangkan. (Hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co