Cantik Alami Bisa Kamu Raih dengan Produk Skincare Ini

27 Juni 2020 23:35

GenPI.co - Memiliki wajah yang glowing, bersih, halus, dan tampak merona tentu menjadi dambaan semua wanita. Namun, tak semua wanita memiliki wajah yang seperti itu.

Banyak keluhan yang sering dialami oleh wajah wanita, seperti kulit kusam dan berjerawat. Kulit kusam dan berjerawat pasti sangat menyebalkan dan juga bisa membuat rasa percaya diri turun drastis.

Nah, untuk mengatasi masalah tersebut, kamu bisa menggunakan produk perawatan wajah dari Himalaya, yaitu Himalaya Purifying Neem Face Wash.

Himalaya Purifying Neem Face Wash sangat cocok digunakan untuk kamu yang mengalami masalah wajah kusam dan berjerawat. 

Produk ini diperkayan kandungan azadirachta indica atau lebih dikenal sebagai neem. Kandungan tersebut merupakan herbal yang kerap digunakan untuk pengobatan tradisional Ayurveda dari India.

Himalaya Purifying Neem Face Wash ( foto: Instagram/@himalayaherbalsindo)

Ekstrak dari biji neem memiliki sifat antiinflamasi dan antimikroba, sehingga cocok digunakan untuk melawan jerawat. Terutama jerawat yang disebabkan bakteri kotoran.

BACA JUGA: Produk Murah Sekali, Bekas Jerawat Pergi Tak Kembali

Biji neem juga mengandung vitamin E yang cukup tinggi. Kandungan vitamin E tersebut bisa membantu menjaga kelembapan kulit wajahmu.

Selain biji neem, Himalaya Purifying Neem Face Wash ini juga diperkaya kunyit. 

Kandungan antioksidan dalam kunyit mampu membantu melawan radikal bebas sebagai salah satu penyebab kulit kusam.

BACA JUGA: Produk Serum Ini Cocok Untuk Kulit Beruntusan

Menggunakan produk ini secara rutin akan membuat wajahmu terlihat lebih cerah dan bebas dari jerawat.

Tekstur dari produk ini sangat lembut dan nyaman digunakan di wajah. Aromanya juga harum dan tidak menyengat di hidung. 

Kamu bisa menemukan produk ini dengan sangat mudah di pasaran. Himalaya Purifying Neem Face Wash ini dibanderol Rp 25 ribu saja. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co