Tips Memahami Pria dengan Mengulik Isi Pikirannya

11 Juli 2020 08:50

GenPI.co - Wanita sering kali disebut sulit ditebak jalan pikirannya. Padahal, tak hanya wanita, pria terkadang juga sulit dipahami. Lantas, bagaimana cara terbaik untuk memahami pria?

Sebelum mencoba cara memahami kaum pria, mungkin ada baiknya Anda mengenali dulu apa yang sebenarnya sering dipikirkan oleh para pria. 

BACA JUGASo Sweet Banget, 3 Artis Ini Hanya Follow Akun Medsos Pasangannya

Mengerti apa yang pria pikirkan adalah salah satu kunci kelanggengan dalam sebuah hubungan.

Jika Anda tidak mencoba memahami isi kepala pasangan Anda, tentu akan sulit untuk mencapai sebuah kesepakatan ketika dihadapkan pada sebuah masalah. 

1. Mencoba memahami masalah komitmen

Di dalam sebuah hubungan, ada saja pria yang tidak berani berkomitmen lebih lanjut dan takut akan pernikahan karena berbagai alasan.

Nah, cara memahami pria yang pertama adalah dengan mengetahui dan mencoba memahami apa yang mereka pikirkan tentang komitmen dan pernikahan.

2. Mendukung dari hati ke hati ketika ada masalah

Walaupun mereka sering kali terlihat tangguh, para pria pun sebenarnya membutuhkan dukungan secara emosional, sama seperti wanita.

Bahkan, mereka mempunyai reaksi emosional yang sedikit lebih kuat dibandingkan para wanita. 

3. Menyeimbangkan kontrol di dalam hubungan

Tahukah Anda bahwa sebagian besar pria merasa lebih kompeten ketika mereka melihat wanita atau pasangannya bahagia karena dirinya?

BACA JUGASesuai Golongan Darah, Begini Reaksi Cewek Lihat Pasangan Nangis

Seimbangkanlah peran masing-masing dengan berbagi tugas. Misalnya, seorang suami mencari nafkah untuk membeli rumah, sementara Anda pun masih bisa bekerja untuk membiayai pendidikan anak. (Hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co