Si Kecil Tetap Nyaman, 3 Tips Mencegah Mabuk Perjalanan pada Anak

28 Juli 2020 08:50

GenPI.co - Mabuk perjalanan adalah salah satu yang paling dicemaskan para orang tua saat membawa anaknya bepergian jauh.

Ya, mabuk perjalanan pada anak bisa membuatnya tidak nyaman dan rewel sepanjang jalan. Tenang, Anda bisa dengan mudah kok mencegah mabuk perjalanan pada anak.

BACA JUGATanpa Ribet, Dokter Sebut 3 Kunci Sederhana Jaga Imunitas Anak

Yuk, ketahui apa saja cara agar tidak mabuk perjalanan, supaya si kecil tetap nyaman di perjalanan.

1. Pastikan posisi duduk sesuai

Tahukah Anda jika orang yang menyetir kendaraan jarang merasakan mabuk perjalanan? Ternyata ini dipengaruhi oleh bagaimana posisi duduk yang benar.

Nah, anak bisa menerapkan sikap duduk ini untuk mencegah mabuk perjalanan.

2. Hindari bermain gadget atau membaca buku

Menghabiskan waktu berjam-jam di dalam kendaraan, pasti membuat di kecil jadi bosan. Supaya hal tersebut tidak terjadi, Anda sengaja membawa buku kesukaannya atau memberinya gadget.

Alih-alih membuat anak tenang, tindakan ini malah membuat gejala mabuk perjalanan jadi makin parah.

3. Pastikan udara selalu segar

Bau yang terlalu kuat, baik itu bau wangi atau bau tidak sedap sekali pun bisa memicu munculnya gejala mabuk perjalanan.

BACA JUGATips Mendidik Anak untuk Bicara dan Bertindak Jujur

Untuk itu, jaga selalu kesegaran udara di dalam kendaraan. Jangan membawa makanan atau sesuatu yang bisa menyebarkan bau tidak sedap di dalam mobil. (hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co