Kesepian Itu Bahaya, Sakitnya Bisa Begini

30 Juli 2020 18:20

GenPI.co - Jangan anggap remeh kesepian. Kesepian itu bisa bahaya banget. Itu menentang kodrat manusia sebagai makhluk sosial. Sakitnya bisa bikin jumpalitan.

Ingat! Kesepian bukan tentang kesendirian. Ini lebih tentang rasa terbuang. Tidak jarang kita merasa kesepian dalam keramaian. Perasaan ini terkadang sulit untuk dikenali. Namun jika tanda-tanda ini muncul, tanpa kamu sadari kamu sedang merasa kesepian.

BACA JUGA: Sakit tapi Bikin Happy, Zodiaknya Kalau Sudah Cinta Pasti Begini

1. Sering sakit

Dilansir dari BBC, kesendirian tidak hanya menghambat kehidupan sosial dan memperburuk kesehatan mental tetapi juga menyebabkan lebih banyak peradangan dan mengurangi kekuatan daya tahan tubuh. Artinya tubuh akan lebih rentan terhadap virus dan membuat kita lebih mudah sakit.

2. Terikat dengan media sosial

Di zaman modern seperti saat ini, media sosial menjadi bagian tidak terlepaskan dari kehidupan banyak orang. Namun menjadi sesuatu yang tidak sehat jika kamu mencari kepuasan, hingga sangat terikat dengan media sosial.

Rela melakukan apa saja agar tampak bahagia di media sosial dan demi mendapatkan tombol like sebanyak-banyaknya hanya akan memberikan kepuasan sementara.

Dilansir TheMindsjournal, sebuah penelitian menyebutkan bahwa media sosial lebih sering digunakan oleh orang-orang kesepian untuk mendapatkan perhatian dan persetujuan secara virtual dari banyak orang.

3. Mengalami gangguan tidur

Kondisi kesehatan mental seseorang sering dinilai dari kualitas tidur. Saat seseorang mengalami gangguan tidur, itu menjadi tanda ada yang salah dalam diri mereka, yaitu stres ataupun adanya rasa kesepian.

Menurut penelitian yang dikutip dari NCBI, menyimpulkan bahwa tidur yang terfragmentasi dapat dikaitkan dengan kesepian.

Alasan di balik hubungan ini tidak begitu jelas tetapi rasa insecure mungkin membuat seseorang khawatir dan stres terhadap nilai-nilai sosial. Khawatir dan terlalu banyak berpikir pada akhirnya menyebabkan seseorang sulit tidur.

4. Mulai tergantung dengan zat adiktif

Rokok, minuman keras dan obat-obatan terlarang sering dijadikan pelarian saat seseorang merasakan kesepian ataupun stres. Namun tanpa disadari zat-zat di dalamnya sangat berbahaya bagi tubuh dan menimbulkan efek ketagihan. Saat seseorang mulai ketergantungan zat adiktif ini, ini menjadi tanda adanya rasa kesepian dalam diri mereka.

Dalam sebuah penelitian oleh Heinrich dan Gullone dilansir dari Themindsjournal, menunjukkan bahwa perasaan kesepian berhubungan langsung dengan kesehatan fisik dan psikologis seseorang yang merusak dan sering dikaitkan dengan depresi dan penyalahgunaan zat.

5. Bergaul dengan orang-orang yang kesepian juga

Cobalah lihat pergaulanmu saat ini. Bisa jadi rasa kesepianmu merupakan efek dari lingkungan yang diisi oleh orang-orang kesepian. Berdasarkan sebuah penelitian pada tahun 2010, yang dilansir dari ResearchGate, menyimpulkan bahwa kesepian bersifat menular dan menyebar di jejaring sosial tertentu. 

BACA JUGA: Saat Teringat Mantan, yang Dilakukan Zodiak Ternyata Lucu-lucu

Jika temanmu juga mengeluh kesepian dan merasa tersisih, tanpa disadari kamu akan masuk dalam pikiran tersebut.

6. Bekerja berlebihan

Sering kali kelelahan kita di tempat kerja bukanlah akibat dari beban kerja, tetapi tanda-tanda kesepian yang menimpa kita. Walaupun bekerja berlebih pada dasarnya adalah pilihan pribadi dan sering kali bersifat sementara, beberapa orang bekerja ekstra justru ketika mereka secara mental dan emosional terkuras dan membutuhkan istirahat. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co