Sensasi Minum Susu Sapi Murni Bikin Ketagihan

27 Agustus 2020 07:50

GenPI.co - Untuk mendapatkan susu sapi kini bukan perkara sulit. Sebab, sangat mudah membelinya di warung ataupun di pasar swalayan.

Akan tetapi, banyak masyarakat yang memilih susu murni langsung dari tempat pemerahan dari pada membeli yang praktis di supermarket.

BACA JUGABisnis Sepele, Ternyata Raup Untung Puluhan Juta Setiap Bulan

Salah satu pembeli susu sapi murni, Lorenzo Al Kahfi mengatakan, sejak lama sudah membeli susu sapi murni langsung dari pemerahan. 

"Rasanya pasti jauh lebih nikmat. Apalagi, susu murni langsung dari tempat pemerahan rasanya bisa disesuaikan tergantung selera saat proses masak," jelasnya.

Lorenzo berpendapat jauh lebih sehat ketimbang dalam susu dalam kemasan. Sebab, diambil dari sumbernya langsung dan tidak ada bahan-bahan pengawet.

BACA JUGAJokowi Keluarkan Jurus Maut, Ini Perintahnya!

"Sensasi membeli langsung dari tempat pemerahan. Bisa melihat prosesnya melihat kualitas sapi dan susunya langsung," jelasnya.

Apalagi, baginya dengan harga sangat terjangkau. Sebab, satu liter susu murni hanya Rp 15 ribu.

"Saya beli dari harganya Rp 8 ribu. Jadi udah langganan lama," jelasnya.

Di Jakarta, salah satu tempat pemerahan sapi tradisional berada di Kelurahan Cikoko Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan.

Pemilik peternakan sapi, Muhammad Soleh mengatakan, pemerahan sapi miliknya sudah ada sejak tahun 1970-an. Hingga kini masih terus bertahan dengan kualitas susu yang top di antara gedung tinggi ibu kota.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co