Zodiak Juara PHP, Depan Setia tapi di Belakang Selingkuh

15 September 2020 06:00

GenPI.co - Zodiak ini juaranya Pemberi Harapan Palsu (PHP). Di depan pasangan dia setia.Tapi di belakang malah selingkuh.

Yuk, intip zodiak yang dikenal paling suka selingkuh seperti dikutip dari Yourtango.com.

1. Gemini

BACA JUGA: Makmur dan Mujur, Shionya Punya Hoki yang Bisa Bikin Gemetar

Zodiak dengan lambang wanita kembar ini selalu susah buat ditebak. Di satu sisi mereka bisa bikin nyaman, di sisi lainnya bisa bikin kamu baper tak karuan. Selingkuh adalah pelarian mereka.

2. Pisces

Pisces paling jago dalam urusan tikung menikung dan selingkuh. Orang-orang Pisces dikenal supel dan punya fantasi mereka sendiri.

Itu pula sebabnya saat fantasi tak sesuai dengan kenyataan mereka bakal cari orang-orang yang bisa mengerti mereka.

3. Aries

Aries tidak suka melakukan hal yang sama dengan waktu yang lama. Ini menjadi alasan kenapa orang-orang Aries sering banget gonta-ganti pacar hingga tempat kerja.

Bagi mereka, hidup itu harus penuh tantangan dan kejutan. Mungkin itu juga sebabnya selingkuh bisa dibilang keluar dari zona nyaman.

4. Virgo

Juaranya Pemberi Harapan Palsu (PHP). Mereka sebenarnya menghargai kejujuran dan keakraban, tapi sayangnya takut untuk berkomitmen.

Dengan sifat mereka yang detil dan suka ngatur supaya kelihatan sempurna, justru bisa jadi peluang bagi mereka buat milih tempat atau orang lain yang bisa lebih nyaman.

5. Aquarius

Kejujuran jadi prinsip positif si Aquarius, namun mereka termasuk orang yang tidak suka bertele-tele dan suka sesuatu yang menantang.

BACA JUGA: Alarm Hoki Menyala, Zodiaknya Dapat Untung yang Bikin Bahagia

Konflik perselingkuhan yang biasa terjadi sama mereka juga terbilang klise, yaitu bosan.

6. Sagitarius

Sagitarius adalah orang yang paling semau gue dalam menjalankan suatu hubungan. Mereka juga tak sungkan ketus saat bicara supaya pasangan mereka jadi enggak betah.

Tujuannya cuma satu, biar seolah-olah mereka yang jadi korban. Padahal sebaliknya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co