Karakter Paling Menonjol dan Banyak Ditemukan pada Ayah Milenial

25 September 2020 18:20

GenPI.co - Mengikuti zaman yang terus berubah, ayah dan ibu tentu juga harus menyesuaikan pola asuhnya terhadap anak. 

BACA JUGAAnak Lahir Stunting, Dokter Sarankan 3 Langkah Pemulihan Gizi

Setiap ayah memang memiliki caranya masing-masing dalam membesarkan anak.

Apa yang membuat mereka berbeda dari para ayah di generasi sebelumnya?

1. Pembagian tugas mengurus anak yang lebih setara

Biasanya, peran ibu dalam tugas domestik seperti mengasuh anak dan pekerjaan rumah lainnya lebih besar daripada ayah.

Namun, berbeda halnya dengan ayah milenial. Peran ayah milenial cenderung ingin berkontribusi lebih banyak dalam urusan mengurus kebutuhan anak sehari-hari.

2. Ayah milenial lebih aktif di internet dan media sosial

Kaum milenial tentunya tak bisa jauh-jauh dari internet, termasuk mereka yang telah menjadi orang tua.

Banyak hal yang dilakukan orang tua di internet, termasuk untuk keperluan tumbuh kembang si kecil.

3. Ayah milenial lebih terbuka pada cara asuh yang berbeda

Masih berkaitan dengan poin sebelumnya, berkat internet orang tua memiliki sumber yang lebih beragam untuk mencari cara dalam mengasuh anak.

Makin banyak hal yang mereka ketahui, maka makin banyak pula cara yang bisa dilakukan orang tua tatkala satu strategi saja tak cukup untuk menghadapi situasi tertentu.

BACA JUGAJangan disumpal Kapas, Begini Cara Hentikan Mimisan pada Anak

Ayah milenial lebih luwes soal peraturan atau pola asuh yang akan diberikan pada anak. (hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co