4 Produk Perawatan Wajah yang Wajib Dimiliki Pria

21 Oktober 2020 19:10

GenPI.co - Penggunaan produk perawatan wajah tak hanya dibutuhkan oleh para wanita saja. Para pria juga perlu untuk merawat wajahnya agar tetap bersih dan menawan. 

Saat ini, banyak pria yang sudah mulai sadar akan pentingnya merawat wajah. Bahkan, mereka tak malu lagi pergi ke klinik perawatan wajah. 

BACA JUGA: Cleansing Oil Murah dari Emina Bikin Wajah Glowing Bebas Minyak

Selain pergi ke klinik, perawatan wajah pria juga bisa dilakukan di rumah, seperti halnya yang kerap dilakukan perempuan.

Lalu, apa saja produk perawatan yang harus dimiliki pria? Berikut ulasannya.

1. Sabun pembersih wajah

Sabun pembersih wajah merupakan produk perawatan penting dan wajib dimiliki setiap pria.

Produk ini bisa membersihkan kotoran dan debu yang menempel di wajah. Wajah pun akan terlihat makin bersih dan bersinar. 

2. Krim jerawat

Tak hanya pada wanita, jerawat yang muncul juga akan membuat percaya diri seorang pria menurun.

Oleh karena itu, krim jerawat menjadi produk yang juga sangat penting yang harus dimiliki pria. 

3. Pelembap

Pelembap merupakan salah satu produk perawatan kulit yang sering digunakan pria saat ini. Pelembap berfungsi untuk menjaga kulit tetap terhidrasi dan sehat. 

BACA JUGA: Waspada, 5 Masalah di Wajah Menandakan Kondisi Kesehatan Tertentu

4. Sunblock

Sunblock bermanfaat untuk melindungi wajah dari jahatnya sinar matahari. Sinar UV akan merusak sel-sel kulit dan bisa menyebabkan kanker. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co