Buktikan! 3 Trik Makeup Ini Bisa Bikin Gigi Terlihat Putih

01 November 2020 18:30

GenPI.co - Setiap orang pasti menginginkan gigi yang lebih putih dan bersih, khususnya para perempuan.

Namun, seiring dengan bertambahnya usia, gigi akan menjadi makin terlihat kuning.

BACA JUGACegah Peradangan Gusi, Khasiat Minyak Kelapa untuk Gigi dan Mulut

Jangan khawatir, kamu masih bisa menyiasatinya dengan menggunakan trik makeup.

Jadi, gigimu bisa terlihat lebih putih tanpa harus melakukan perawatan khusus untuk memutihkan gigi.

Dilansir dari Brightside, berikut 3 trik makeup yang bisa diterapkan agar gigi terlihat lebih putih.

1. Gunakan lip liner warna nude

Agar tampilan gigi menjadi lebih putih, sebaiknya gunakan lip liner berwarna nude.

Bentuk garis di sekitar bibir dengan lip line nude, kemudian warnai sisa bibir dengan warna lipstik yang sama atau dua warna lebih gelap.

Dengan demikian, mulutmu akan terlihat lebih berisi dan gigimu tampak lebih putih. 

2. Lakukan efek tanning

Cara selanjutnya untuk membuat efek gigi yang lebih putih adalah dengan menggunakan bronzer atau bedak bronzer.

Sebaiknya, pilih bronzer matte agar kulitmu terlihat lebih menonjol dan kontras dengan warna gigi.

Dengan demikian, orang-orang akan lebih fokus dengan riasan pipimu.

3. Riasan yang menonjol pada mata

Memberikan riasan yang menonjol pada mata juga bisa menjadi trik untuk membuat gigimu tampak lebih putih.

Kamu bisa menggunakan eyeliner dan maskara hitam, serta eyeshadow dengan warna yang kontras dengan gigi.

BACA JUGA3 Cara agar Penderita Gigi Sensitif Tetap Bisa Menikmati Kopi

Hindari penggunaan warna eyeshadow yang muda dan terang, karena akan membuat gigi tampak lebih kekuningan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co