Waspada! 5 Kebiasaan Sepele Ini Bisa Jadi Awal Perselingkuhan

28 Desember 2020 11:10

GenPI.co - Perselingkuhan merupakan masalah yang kerap terjadi di dalam hubungan asmara.

Banyak pasangan yang tergoda untuk mengkhianati kekasihnya dengan jalan bermain api di belakang.

BACA JUGA: 3 Pertimbangan Sebelum Putus atau Memaafkan Pasangan Selingkuh

Perselingkuhan sering kali juga menjadi penyebab hancurnya rumah tangga seseorang.

Nah, agar hal buruk itu tak terjadi, kamu bisa mendeteksi bibit awal terjadinya perselingkuhan dari kebiasaanmu dan pasangan sehari-hari. 

Penasaran seperti apa? Berikut ulasannya, seperti yang sudah dirangkum dari berbagai sumber:

1. Tebar pesona

Sebagian orang mungkin menganggap tebar pesona sebagai tindakan biasa.

Apalagi bagi mereka yang dianugerahi penampilan fisik yang menawan. 

Namun, tindakan tersebut secara tidak sadar membiarkan orang lain masuk ke dalam hati.

Bila pertahanan hati tidak kuat, perselingkuhan pun tak bisa dihindari. 

2. Menyembunyikan perasaan

Menyembunyikan perasaan biasanya dilakukan karena tak ingin menyakiti perasaan pasangan.

Padahal, hal itu bisa menjadi pemicu terjadinya perselingkuhan. 

Bila orang yang terbiasa menyembunyikan perasaan menemukan seseorang yang lebih bisa mengerti perasaannya, ia bisa tergoda untuk selingkuh. 

3. Berbohong

Selain menyembunyikan perasaan, berbohong juga biasa dilakukan seseorang karena tidak ingin menyakiti pasangannya

 Tanpa disadari hal itu juga dapat menjadi pemicu perselingkuhan. 

Seseorang yang berbohong, akan terbiasa dan cenderung terus melakukan hal itu.

Oleh karena itu, utamakan keterbukaan dan kejujuran dalam sebuah hubungan. 

4. Terlalu asyik dengan media sosial

Terlalu asyik bermain media sosial juga bisa menjadi awal terjadinya perselingkuhan.

Ketagihan media sosial akan membuat kita mengabaikan pasangan. 

Di media sosial juga banyak orang yang mungkin lebih sempurna dari pasangan kita.

Hal itu tentu akan menimbulkan keinginan untuk berselingkuh. 

5. Tidak menghormati orang tua

Ada pepatah mengatakan, kita bisa melihat baik atau tidaknya seseorang dari caranya berhubungan dengan orang tuanya.

Mereka yang patuh dan hormat pada orang tuanya, cenderung lebih bisa berkomitmen. 

Hal itu karena kita pertama kali belajar komitmen dari orang tua.

BACA JUGA: 4 Alasan Inilah Bikin Seseorang Memaafkan Pasangan yang Selingkuh

Nah, bila kita tak hormat dengan orang tua, kita akan susah belajar untuk berkomitmen. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co