Kadar Kepercayaan Diri Dapat Memengaruhi Hubungan Asmara

29 Januari 2021 19:50

GenPI.co - kepercayaan diri dapat berperan penting dalam menjaga hubungan asmara. di dalam lingkungannya. Bahkan, kepercayaan diri dapat berperan penting dalam menjaga hubungan asmara.

BACA JUGA4 Ramuan Obat Kuat Alami Ini Bisa Memuaskan Pasangan, Buktikan!

Mereka yang rendah diri cenderung kurang disukai akibat kebiasaannya memberikan reaksi tidak sesuai kata hatinya dan hanya untuk menyenangkan pasangan.

Sebuah studi yang diterbitkan di Journal of Research in Personality pada Februari 2013 menyebutkan bahwa kepercayaan diri sangat memengaruhi pasangan.

Ketika seseorang merasa buruk tentang dirinya sendiri, maka dia akan mengalami rasa tidak aman atau insekuritas. Hal itu akan memengaruhi cara bertindak dan berdampak negatif pada pasangan.

Di sisi lain, studi lain yang diterbitkan dalam Journal of Personality and Social Psychology menyebutkan bahwa rendahnya kepercayaan diri dapat merusak persepsi seseorang tentang pasangannya.

Mereka yang rendah diri merasa ada ganjalan terkait ketidaksempurnaan pasangannya. Selain itu, mereka akan melihat hubungan yang ada secara hitam putih, entah baik semua atau buruk semua.

"Jika pandangan saya tentang kalian berubah dengan sangat cepat, dari positif ke negatif dalam waktu singkat, itu bisa membuat orang lain merasa tidak aman," kata profesor psikologi New College of Florida di Sarasota, Steven Graham.

Oleh karena itu, seseorang harus mau membuang semua pikiran negatifnya, salah satunya dengan berbicara pada diri sendiri (self-talk).

Serap semua omongan buruk yang berkembang selama ini, lalu balikkan semuanya hingga menjadi pikiran positif.

BACA JUGAJangan Dipendam, Pentingnya Ungkapkan Rasa Sayang kepada Pasangan

"Saat berpikir bahwa kalian tidak menyenangkan atau tak ada yang menganggap menarik, berhenti lah. Lalu, bicarakan itu kembali kepada diri sendiri dengan cara yang positif," papar psikolog sosial dan asisten profesor psikologi di California State University, Heidi Riggio. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co