Paling Rawan! Hasil Survei, Selingkuh dengan Sahabat Tertinggi

13 April 2021 08:30

GenPI.co - Perselingkuhan bisa diawali dengan berbagai hal.

Namun tahu kah kamu, satu survei dilakukan onlinedoctor.superdrug, mengungkapkan perselingkuhan justru muncul diawali dengan persahabatan.

BACA JUGA7 Tempat yang Rawan Picu Perselingkuhan, Nomor 6 Bikin Kaget

Sebanyak 2.000 orang Eropa dan Amerika, baik pria dan wanita menjadi responden.

Terungkap, ternyata persahabatan paling tinggi memicu terjadinya perselingkuhan. 

Berikut hal yang paling rawan memicu terjadinya perselingkuhan (persen).

1. Persahabatan (40,6)
2. Di tempat kerja (33,3 ) 
3. Saat melakukan aktivitas di luar (17,5)
4. Di bar (12,4) 
5. Lewat media sosial (7,1)
6. Aplikasi kencan (4,7) 
7. Saat wisata dan melakukan perjalanan dinas (4,2) 
8. Di sekolah (0,7) 

Kedengarannya seperti alur cerita di sinetron, ternyata masalah ini terungkap memang banyak terjadi.

BACA JUGAUsia Pernikahan Rentan Alami Perselingkuhan, 5 Periode Berbahaya!

Bisa dibayangkan rasa sakit yang dirasakan pasangan. Sebab si dia adalah sahabat karib, bahkan menjadi rekan terpercaya.

Dikutip dari laman chicagotribune, menurut therapis Debra Alper mengatakan, alasan perselingkuhan ini terjadi karena ada suasana keakraban dan fondasi persahabatan.

Saat seseorang tak bahagia dengan kehidupan perkawinannya, kemudian ada sosok yang dapat menghibur, dan dia adalah seorang sahabat.

Menurut Alper, orang yang mengetahui pasangannya selingkuh dengan sahabatnya bisa mengalami syok, sedih, dan marah.

Sementara itu, pasangan yang berselingkuh dengan sahabat, bisa berujung perceraian dan menikaihi temannya tersebut.

Sebaliknya, ada yang sadar dan meminta maaf serta tak akan mengulangi perbuatannya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co