GenPI.co - Kim Jong Un terkenal bengis dan kejam. Tapi saat terlihat makin kurus, banyak warga Korut yang menangis. Ternyata Jong Un dicintai warganya.
Berdasarkan laporan badan intelijen Korea Selatan, berat badan Kim sempat mencapai 140 kilogram pada November 2020.
Bobotnya naik 50 kg dari saat dia pertama kali mengambil alih kepemimpinan pada 2011.
Tak lama, Daily NK melaporkan bahwa Kim menjalani operasi jantung. Bobotnya disebut susut menjadi 80 kg.
NK News menyoroti noda di tangan sang pemimpin yang memperkuat indikasi dia menjalani operasi.
Sejak saat itu, berat badannya terlihat turun tajam. Kim Jong Un tambah kurus.
Warga Korea Utara mengaku sedih hingga menangis melihat pemimpin tertinggi mereka, Kim Jong Un.
"Melihat pemimpin terlihat semakin kurus sangat mematahkan hati kami. Air mata warga menggenang," ujar seorang warga Korut kepada stasiun televisi KRT, sebagaimana dikutip Reuters, Minggu (27/6).
Kekejaman dan kebengisannya saat mengeksekusi orang seperti terlupakan. Kenangan soal eksekusi musisi hingga keluarga Kim Jong Un seperti sirna.
Yang ada justru ratapan sedih. Banyak yang seperti tak ingin ditinggalkan pemimpin yang disebut punya kendali atas nuklir dahsyat itu. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News