Pedas dan Sedapnya Ndas Manyung, Kuliner Khas Pati

Pedas dan Sedapnya Ndas Manyung, Kuliner Khas Pati - GenPI.co
Ndas Manyung (foto resep utama)

GenPI.co— Salah satu hidangan khas Pati yang bisa kamu cicipi ketika mudik adalah Ndas Manyung. 

Kuliner ini sangat terkenal jika kamu sudah memasuki kawasan Pati, Jawa Tengah dan sekitarnya. Salah satu kuliner dengan olahan ikan laut dengan ukuran besar.

Baca juga:

Libur Lebaran ke Kendal, Ini 10 Destinasi Wisata Unggulannya

10 Destinasi Wisata di Pasuruan

Bahan mentahnya adalah kepala ikan manyung bisa kamu jumpai di pasar tradisional. Kamu bisa mencarinya di lapak penjual ikan asap. Namun, jika tidak mau repot, kamu bisa mencari warung yang menjual hidangan tersebut.

Aroma ikan asap inilah yang membuat kuliner ini makin sedap. Dagingnya pun kesat. Biasanya kepala ikan manyun ini disiram dengan kuah santan. 

Sejumlah bumbu dapur seperti kunyit, jahe, cabai merah, cabai rawit merah, bawang merah, siung bawang putih, butir kemiri, jahe, lengkuas, kunyit, dan merica dihaluskan. Sekilas seperti kuah gulai pedas, hanya saja warna kuahnya kuning.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya