Syarat Kredit Sepeda Motor untuk Karyawan, Penting Nih

09 September 2021 18:18

GenPI.co - Membeli sepeda motor dengan cara mengkredit masih menjadi salah satu pilihan masyarakat yang ingin memiliki kendaraan.

Banyak keuntungan yang didapatkan ketika mengajukan kredit sepeda motor.

Salah satunya ialah tidak perlu mengeluarkan uang tunai dalam jumlah sangat besar.

BACA JUGA:  Keren, Pria di Bandung Bikin Sepeda Minivelo Diekspor Luar Negeri

Dengan demikian, uang bisa dialokasikan ke kebutuhan lain dalam keseharian.

Membeli sepeda motor secara kredit juga memungkinkan seseorang mengatur pengeluaran.

BACA JUGA:  3 Kebiasaan Sepele Bikin Sepeda Motor Cepat Rusak

Sebab, pembeli bisa mengukur kemampuan finansialnya dengan nominal kredit.

Masyarakat dari berbagai golongan pun bisa mengajukan kredit. Salah satunya ialah karyawan.

BACA JUGA:  Tips Membeli Sepeda Motor Bekas, Aman dan Mudah

Namun, ada berbagai persyaratan yang harus dipenuhi karyawan ketika mengajukan kredit sepeda motor.

Berikut ini persyaratannya sebagaimana dilansir laman resmi Adira Finance:

1. Warga negara Indonesia (WNI)

2. Lama kerja minimal satu tahun

3. Usia minimal 21 tahun/sudah menikah/pernah menikah

4. Fotokopi KTP pemohon yang masih berlaku

5. Fotokopi KTP pasangan yang masih berlaku (jika sudah menikah)

6. Fotokopi kartu keluarga (KK) atau akta nikah

7. Fotokopi bukti kepemilikan rumah atau bukti tempat tinggal (rekening listrik/ telepon/PAM/ PBB/AJB)

8. Fotokopi bukti penghasilan berupa slip gaji atau surat keterangan gaji (slip gaji minimal tiga bulan terakhir)

9. Fotokopi NPWP jika pembiayaan dana lebih dari Rp 50 juta

10. Usia maksimal pemohon pada saat lunas kredit ialah 55 tahun. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co