Pasar Selayar, Destinasi Digital dengan Suasana Baru

11 Desember 2018 12:58

Generasi Pesona Indonesia (GenPI) Sulawesi Selatan kembali menghadirkan destinasi digital baru. Namanya Pasar Selayar. Lokasinya di Matalalang, Kelurahan Bontobangung, Kecamatan Bontoharu, Kepulauan Selayar. Pasar ini resmi di-launching Senin (10/12).

"Launchingnya kita lakukan pukul 16.00. Untuk selanjutnya buka tiap Sabtu sore mulai pukul 16.00-selesai. Hadiri dalam launching Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Selayar," ujar Tenri Ajeng Amir, konseptor Pasar Selayar, Senin (10/12).

Tenri menjelaskan, pasar ini menggambarkan tema Pasar Budaya Pakampong. Konsep lokasinya di kawasan hutan mangrove Matalalang, Kepulauan Selayar.

"Pasarnya berada di kawasan mangrove. Ada gazebo untuk tenant yang dihubungkan sama jembatan kayu semacam dermaga. Jadi mirip pasar apung karena berada di atas air laut," ungkap Tenri.

Baca juga: Ini Dia, Destinasi Digital di Enrekang

Untuk atraksi, Anak-anak GenPI sudah menyiapkan aneka pertunjukan. Seperti Tari Pakarena, musik batti'-batti', langgam alternatif, dan barsanji.

"Mereka juga tampil di panggung yang dibangun di atas air laut. Jadi pengunjung akan dibuat kagum karena pertunjukannya ada background pemandangan luar biasa," katanya.

Seperti umumnya destinasi digital besutan GenPI, Pasar Selayar juga mengandalkan kuliner. Pasar Selayar menyajikan aneka makanan khas Sulsel. Seperti Roko'-roko' golla eja, Loppis ubi, Onde-onde, Loppis beras ketan, Kue borobudur, Kalakere, Tette', Kue bingka, Sarbba (minuman), dan lainnya.

Di Pasar Selayar juga disetting Instagramable. Sangat cocok bagi yang suka foto-foto. View jangan diragukan, ada pemandangan hutan mangrove, pantai dan lautan.

"Selain pemandangan mangrove dan pantai, Kita juga membuat foto booth dengan latar GenPI Sulsel Selayar. Terus adalagi dibuat semacam gerbang yang backgroundnya laut dan pulau," pungkas Tenri.

Untuk mencapai Pasar Selayar tidak susah. Jaraknya dari jantung kota Selayar (Benteng Selayar) kurang lebih 3 km. Transportasinya bisa ditempuh dengan kendaraan roda 2 dan 4.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co