Soroti Kisruh TWK, Mantan Pegawai KPK Bongkar Borok Buzzer

10 Mei 2021 19:45

GenPI.co - Mantan Juru Bicara KPK Febri Diansyah blak-blakan soal polemik yang sedang menerpa eks institusinya tersebut.

Febri mengatakan, di tengah kekisruhan Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) yang terjadi, muncul buzzer yang meresahkan. 

Mereka mencoba menenangkan masyarakat dengan membandingkan 75 pegawai yang tak lolos dengan 1200-an pegawai lain yang lolos TWK.

BACA JUGATolak Uji Wawasan Kebangsaan KPK, Novel Tunjukkan Sikap Arogan

"Harapannya mungkin untuk mengadu domba internal KPK, padahal bukan itu tujuannya," kata Febri, dikutip GenPI.co dari Twitter-nya Senin, (10/5).

Febri menjelaskan, poin utama yang diperjuangkan bukan soal angka pegawai, tetapi pada kredibilitas pertanyaan TWK yang meragukan.

Apalagi, publik sudah melihat draft pertanyaan TWK yang dinilai tidak masuk akal dan berhubungan dengan wawasan kebangsaan.

Fenomena ini kemudian dipakai buzzer untuk membuat berbagai isu, dibuat tidak nyambung, dan konsentrasi masyarakat menjadi bias.

BACA JUGAICW Bocorkan Pegawai KPK yang Tangkap Bupati Nganjuk

Hal itu makin diperparah dengan labeling yang menimpa 75 pegawai KPK, mulai sebutan Kadrun, Taliban, bahkan Radikal.

"Poin utama ialah kredibilitas dan risiko penyingkiran 75 pegawai KPK," katanya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid Reporter: Chelsea Venda

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co