GenPI.co - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD angkat suara terkait konflik di Papua.
Sebelumnya, Kordinator Keadilan, Perdamaian, dan Keutuhan Ciptaan (KPKC) mengaku telah berkali-kali menyurati istana.
Kendati demikian, Sinode Gereja Kristen Injil (GKI) Tanah Papua Dora Balubun mengaku bahwa hingga kini pihak gereja belum juga mendapatkan balasan.
“Pemerintah juga sudah berkali-kali berdialog dengan tokoh gereja, tokoh adat, DPRD, MPR , dan lain-lain,” ujar Mahfud MD dalam akun Twitter-nya, Kamis (1/7).
Menurut Mahfud MD, pemerintah tetap menekankan pada dialog dengan prinsip dan batas NKRI yang mencakup Papua sudah final secara politik, konstitusi, dan hukum Internasional.
“Pemerintah Indonesia sudah bersenyawa dengan rakyat Papua untuk membangun Papua dalam bingkai kedamaian menuju Kesejahteraan sesuai Inpres No. 9/2020,” tutur Mahfud MD.
Dirinya juga menekankan bahwa pihak-pihak yang tidak koperatif hanya segelintir Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).
“Penegakan hukum terhadap KKB harus dilakukan. Sebab, KKB merusak harmoni di tengah-tengah kedamaian masyarakat,” tandasnya. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News