Direktur CYPR Soroti Kebijakan PPKM, Seret Agenda Politik 2024

31 Juli 2021 16:20

GenPI.co - Direktur Eksekutif Center for Youth and Population Research (CYPR) Dedek Prayudi menyoroti tajam kebijakan PPKM Darurat yang diubah dengan melabeli level.

Menurutnya, tingkat keberhasilan PPKM saat ini bisa lebih baik jika tidak mementingkan agenda politik.

Sebab, dia menilai sejauh ini permasalahan masyarakat sulit diatasi karena adanya perbedaan pendapat dari sudut politik.

BACA JUGA:  Nggak Nyangka, 3 Macam Selingkuh Ini Bikin Ketagihan

"Lupakanlah, agenda politik 2024 untuk sejenak. Jangan pandang satu dengan lain sebagai kompetitor politik," jelas Dedek kepada GenPI.co, Kamis (29/7).

Pria yang akrab disapa Uki itu menjelaskan pandemi covid-19 menjadi tanggung jawab bersama agar cepat selesai.

BACA JUGA:  Kocok Tomat Campur Madu Khasiatnya Dahsyat, Goyang Sampai Subuh

Dia mengatakan jika kebersamaan bisa meningkatkan efektivitas penurunan jumlah kasus covid-19.

"Pandang satu sama lain sebagai mitra kolaborasi, bukan sebagai musuh," tegasnya.

BACA JUGA:  Obat Asthin Force Khasiatnya Dahsyat, Pantas Wanita Ketagihan

Dengan demikian, Uki meyakini bila pelonggaran PPKM dengan level bisa berjalan lebih baik ke depan.

Namun, dia saat ini baru meyakini sebanyak 60 persen bila PPKM akan berhasil.

"Hal itu saya sampaikan karena masih ada polemik politik di dalam menerapkan PPKM," imbuhnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Puji Langgeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co