Jenderal Andika Perkasa Punya Peluang Besar Jadi Panglima TNI

15 Oktober 2021 16:50

GenPI.co - Pengamat politik dari Universitas Andalas Asrinaldi mengatakan, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa layak menjadi Panglima TNI yang baru.

Asrinaldi menilai Andika Perkasa layak menjadi Panglima TNI yang baru karena merupakan tokoh senior, khususnya di Angkatan Darat.


"Selain itu, secara intelektual dan pengalaman Andika Perkasa memiliki kelebihan di bidang militer," kata Asrinaldi kepada GenPI.co, Kamis (15/10).

BACA JUGA:  Mahfud MD Kena Reshufle, Borok Istana Bisa Dibongkar

Asrinaldi kemudian menjelaskan bahwa jabatan panglima sangat strategis untuk membentuk TNI yang profesional.

Dia menambahkan, Presiden Joko Widodo alias Jokowi harus bisa mendorong pembentukan TNI profesional dan itu bermula dari pemilihan panglima TNI.

BACA JUGA:  Politikus Demokrat Sindir Megawati, Telak Banget

"Bagaimana pun ini semua bergantung pada pertimbangan dan prerogatif Presiden Jokowi," kata Asrinaldi.

Seperti diketahui, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto akan pensiun pada November 2021 mendatang.

BACA JUGA:  Soal Panglima TNI Baru, Begini Kata Pengamat

Saat ini, bursa pemilihan calon Panglima TNI baru mulai ramai diperbincangkan.

Ada dua nama yang banyak disebut yakni Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal Andika Perkasa dan Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana Yudo Margono. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co