GenPI.co - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat alias DPR, Sufmi Dasco Ahmad, buka suara soal tragedi terbakarnya tangki kilang minyak.
Dia meminta pertamina melakukan antisipasi kebarakan.
“Kami minta Pertamina melakukan inventarisasi, mana yang dalam keadaan status merah, kuning, atau hijau untuk antisipasi,” kata Dasco dalam keterangannya, Selasa, (16/11).
Politikus Partai Gerindra itu mengatakan kebakaran di kilang minyak sudah terjadi beberapa kali dalam 5 bulan ini.
“Sebab, jika terjadi ledakan-ledakan lagi tak hanya merugikan negara, tetapi juga membahayakan masyarakat,” katanya.
Dasco mengatakan bahwa Komisi yang menanganani energi akan memanggil Pertamina.
Sementara itu, Dasco tak mau menduga-duga soal penyebab kebakaran kilang Pertamina, yang katanya untuk meningkatkan kuota impor minyak.
“Sementara kita belum tahu sebab ledakan,” ujarnya.
Seperti yang diketahui, tangki kilang Pertamina di Cilacap, Jawa Tengah, terbakar pada Sabtu malam, 13 November 2021.
Kebakaran tangki di Kilang Cilacap bukan kali pertama terjadi. Pada Juni lalu, salah satu tangki yang berisi benzene milik PT Pertamina juga terbakar.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News