Pengamat Politik Sentil Anies Baswedan, Isinya Menohok

18 Februari 2022 06:30

GenPI.co - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan bahwa pagelaran Formula E terus menjadi polemik di media sosial.

Hal itu pun mendapat respons dari banyak pihak, salah satunya Direktur Eksekutif Studi Demokrasi Rakyat (SDR) Hari Purwanto.

Hari, sapaan akrabnya mengaku heran dengan pernyataan Anies Baswedan tersebut.

BACA JUGA:  Air Rebusan Kayu Manis Campur Madu Khasiatnya Dahsyat, Wow Banget

"Menurut hemat saya, tidak pernah ada polemik di media sosial terkait Formula E," ujar Hari kepada GenPI.co, Kamis (17/2).

Tentu bukan tanpa alasan Hari menyatakan bahwa tidak pernah ada polemik di media sosial terkait balapan mobil listrik itu.

BACA JUGA:  Air Rebusan Serai Campur Lemon Khasiatnya Dahsyat, Cespleng

Sebab, sampai saat ini belum ada progres yang terlihat dari pagelaran Formula E.

"Satu-satunya progres positif terkait program ini adalah proses hukum di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)," ujar Hari.

BACA JUGA:  Air Rebusan Daun Jeruk Nipis Khasiatnya Dahsyat, Cespleng Banget

Sampai saat ini, kata Hari, belum terdengar progres terkait pembangunan track yang akan digunakan untuk menyelenggarakan Formula E.

Hari menilai pernyataan Anies Baswedan itu sebagai upaya cuci tangan dan meraih simpati publik saja.

Seperti diketahui, belum lama ini Anies Baswedan mengeluarkan pernyataan terkait Formula E.

Hal itu disampaikan Anies Baswedan dalam acara diskusi bertema 'Indonesia Bangkit' yang disiarkan TVOne, Senin (14/2).

"Kalau kita bicara tentang masalah yang ada di masyarakat, kita lihat persoalan mendasarnya. Mereka akan menjawab biaya hidup yang tak terjangkau, kedua lapangan pekerjaan," kata Anies Baswedan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co