Banyak Pihak Pesimistis, Jokowi Butuh Dukungan Lebih Wujudkan IKN

16 Maret 2022 19:30

GenPI.co - Pengamat politik Tony Rosyid menilai bahwa Presiden Jokowi membutuhkan dukungan untuk mewujudkan mega proyek IKN Nusantara.

Tony mengatakan, selama ini banyak pihak yang pesimistis IKN bisa terwujud.

Hal itu berdasarkan beberapa catatan yang telah dibuat Jokowi yang membuat banyak pihak pesimis.

BACA JUGA:  Polemik Ritual IKN Nusantara, Sebut Presiden Jokowi

"Pertama, UU IKN lahir jelang akhir periode Jokowi menjabat. Siapa yang akan menjamin pasca Jokowi IKN akan dilanjutkan?," katanya kepada GenPI.co, Rabu (16/3).

Dia mengatakan, sejumlah pihak memprediksi IKN akan bernasib seperti Hambalang, yakni terbengkalai.

BACA JUGA:  Alasan SoftBank Batal Investasi di IKN Terkuak, Mengejutkan!

"Kedua, banyak pihak yang tidak setuju ibu kota pindah. Sebab, tidak sedikit yang menyayangkan proses ketuk palu di DPR secepat kilat, hanya semalam," papar Tony.

Tony mengatakan, masalah selanjutnya terkait soal anggaran yang cukup diragukan.

Pasalnya, akibat pandemi covid-19 negara tidak punya cukup uang.

Diketahui, IKN semula dianggarkan 19,2 persen dari APBN dan sisanya dari swasta. 

Namun, ketika ketuk palu UU IKN, anggaran dinaikkan jadi 53,5 persen dari APBN.

"Apakah karena negara lagi banyak duit? Sepertinya tidak. Banyak pihak menduga para investor tidak tertarik investasi di IKN. Soft Bank yang rencananya akan mengucurkan dana USD 100 miliar, batal," ujarnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co