Soal Pilpres 2024, Erick Thohir dan Ganjar Punya Kendala Sama

25 Mei 2022 11:40

GenPI.co - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo punya kendala yang sama untuk maju pada Pilpres 2024. 

Hal itu disampaikan oleh pengamat politik dari Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Setia Budhi Rangkasbitung Harits Hijrah Wicaksana. 

Menurut Harits, kendala yang dihadapi Menteri BUMN itu hingga kini yakni tidak memiliki partai politik atau parpol. 

BACA JUGA:  Beber Peluang Erick Thohir di 2024, Pengamat: Harus Sadar Diri

"Mereka juga sangat berpeluang untuk menjadi presiden dan wakil presiden jika dilirik parpol," kata Harits, di Lebak, Banten, Selasa (24/5). 

Kendala yang dihadapi Erick itu kata Harits juga sama dengan yang dihadapi oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. 

BACA JUGA:  Pengamat: Erick Thohir Harus Bersaing Ketat untuk Jadi Cawapres

Oleh karena itu, kata Harits, Erick harus mendekati petinggi parpol untuk mengusungnya pada Pilpres 2024.

Harits menambahkan, parpol yang mengusung Erick pada Pilpres 2024 juga harus berkoalisi. 

BACA JUGA:  Ucapan Jokowi Mengarah Dukungan ke Ganjar, Bambang Pacul Terdiam

"Hingga kini belum menerima informasi parpol yang mengusung Menteri BUMN itu," kata Harits. 

Meski begitu, Erick kata Harits sangat berpeluang menjadi calon presiden alias capres pada Pilpres 2024. 

"Tren rating elektoral Erick hingga kini terus bergerak naik," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co