Pak Jokowi Harus Evaluasi 3 Menteri Ini Tahun Depan

31 Desember 2019 16:59

GenPI.co - Presiden Joko Widodo diminta untuk mengevaluasi tiga menteri Kabinet Indonesia Maju. Adalah Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menteri Agama Fachrul Razi, dan Menteri Keuangan Sri Mulyani.

"Ada tiga menteri di jajaran Kabinet Jokowi, yang tiga bulan pertama ini kami nilai perlu dievaluasi," kata  Anggota Komisi II DPR RI Kamrussamad di kawasan Jakarta Pusat, Selasa (31/12).

BACA JUGA: Pengamat: Asuransi Jiwasraya, Investasi Gali Lubang Tutup Lubang

Menurut Kamrussamad, Menag Fachrul pada awal pemerintahan mengeluarkan kebijakan yang menuai kontroversial. Di antaranya melarang penggunaan celana cingkrang dan cadar bagi ASN.

"Kedua adalah Mendagri yang menurut saya perlu menuntaskan banyak pekerjaan termasuk desa fiktif, evaluasi pilkada langsung yang dilontarkan, dan seterusnya," kata Kamrussamad.

Politikus Gerindra ini juga menyoroti masalah Jiwasraya. Menurut dia, kementerian yang terkait, seperti Menkeu Sri Mulyani dan jajaran setingkatnya perlu dievaluasi.

BACA JUGA: Polisi Sebar Penembak Jitu di Titik Rawan Malam Tahun baru

Meski demikian, Kamrussamad juga mengapresiasi langkah Presiden Jokowi dalam menggandeng kaum milineal di jajarannya. 

Seperti penunjukan tujuh staf khusus dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim dari kalangan milineal. (jpnn)
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co