Jokowi Blunder Lagi, Tawa Rocky Gerung Menggelegar!

28 Januari 2021 14:50

GenPI.co - Akademisi Rocky Gerung menyoroti ucapan syukur Presiden Joko Widodo, sehari sebelum angka covid-19 tembus di angka satu juta orang.

Rocky mengaku tidak habis pikir mengapa Jokowi seolah masih menganggap pemerintah telah berhasil menangani pandemi covid-19.

BACA JUGA: Rocky Gerung Bongkar Fakta Mengejutkan, Risma Bisa Jantungan

“Kita bersyukur saja bahwa Presiden Jokowi masih bisa bersyukur, walaupun rakyat di bawah menderita,” ujar Rocky Gerung seperti dikutip GenPI.co dari kanal YouTube-nya pada Kamis (28/1).

Rocky blak-blakkan menyebut sense of crisis dari Jokowi sangat lemah dalam menghadapi pandemi.

Bagi Rocky, fakta bahwa angka covid-19 kini tembus sampai satu juta orang, merupakan dampak dari kesalahan dalam mendesain kebijakan.

“Padahal, ini soal yang sangat serius,” kata Rocky.

Akademisi beken ini lantas meminta tim kecil di Istana untuk terus mendekat ke telinga Jokowi.

BACA JUGA: Rocky Gerung Bongkar Ciri-Ciri Madam Bansos, Mukanya Pucat Pasi

Tim tersebut seharusnya setiap hari bisa membisikkan fakta-fakta terbaru terkait covid-19, termasuk soal angka satu juta yang seharusnya tidak disyukuri.

“Harus dua kali dibisikin, dari kiri dan kanan. Sebab, kalau dari kiri keluar ke kanan, begitu sebaliknya,” ujarnya.

Rocky menegaskan agar pemerintah tidak perlu lagi mengedepankan sensasi dalam penanganan pandemi covid-19.

“Sudahlah berhenti mengatakan Indonesia termasuk negara yang mampu atau bisa mengatasi, apanya yang mampu kalau tiba-tiba naik satu juta?” pungkasnya.

Diketahui, sehari sebelum angka positif covid-19 tembus di angka satu juta, Presiden Joko Widodo masih mengklaim pemerintah telah berhasil mengatasi krisis kesehatan dan ekonomi.

“Kami bersyukur, Indonesia termasuk negara yang bisa mengendalikan dua krisis tersebut dengan baik,” ujar Jokowi saat memberi sambutan virtual pada Sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia, Senin (25/1).(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Chelsea Venda

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co