Proyeksi Pilpres 2024, Diam-Diam Kader Gerindra Kunci Satu Nama

24 Februari 2021 17:50

GenPI.co - Anggota DPR fraksi Partai Gerindra Supratman Andi Agtas mendadak memberikan pernyataan mengejutkan soal Proyeksi Pemilihan Presiden 2024.

Andi blak-blakkan menyebut pihaknya diam-diam telah mengunci satu nama untuk maju ke Pilpres 2024.

BACA JUGA: Pilpres 2024, Diprediksi Ada 3 Paslon Capres

"Kalau ditanya kepada seluruh kader Gerindra, kami berharap Prabowo maju lagi," ujar Andi seperti dikutip GenPI.co dari kanal YouTube Kompas TV pada Rabu (24/2).

Meskipun demikian, Andi tak menampik bahwa dinamika politik saat ini berjalan sangat dinamis.

Menurutnya, pola politik Partai Gerindra bergantung kepada arahan dari ketua umum, yang mana itu berarti Prabowo punya keleluasaan penuh untuk kembali mencalonkan diri atau tidak.

"Masih ada tiga tahun, tentu harus ditunggu perkembangan survei lanjutan sampai menjelang pilpres nanti," katanya.

BACA JUGA: Pakar Top Ungkap Tokoh Kunci Menuju Pilpres 2024, Makin Panas

Sebelumnya, dua lembaga survei, yakni Lembaga Survei Indonesia (LSI) dan Parameter Politik, mengungkap temuan data mereka.

Nama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto masih menempati urutan pertama di dua lembaga survei tersebut.

Sebagai Menhan, kinerja Prabowo juga dinilai memuaskan oleh masyarakat.

Di LSI Prabowo memperoleh nilai 22,5 persen. Adapun, di Parameter Politik nilainya mencapai 22,1.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Chelsea Venda

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co