Siap Menggelegar, Partai Ummat Deklarasi Pas Ultah Amien Rais

04 April 2021 10:40

GenPI.co - Partai Ummat siap deklarasi pada 17 Ramadhan 1442 Hijriah atau 29 April. Hal itu disampaikan Amien Rais melalui Channel YouTube-nya, Sabtu (3/4).

"Insyaallah, Deklarasi Partai Ummat akan disiarkan pada tanggal 17 Ramadhan 1442H atau 29 April 2021," kata Amien Rais.

BACA JUGA: Soal Kematian 6 Laskar FPI, Teriakan Amien Rais Tak Digubris

Namun, deklarasi Partai Ummat ada perubahan dimajukan menjadi tanggl 26 April bertepatan dengan ulang tahun Amien Rais. 

Loyalis Amien Rais, Agung Mozin, membenarkan deklarasi Partai Ummat bertepatan hari lahir Amien Rais.

Diketahui, Amien Rais lahir di Surakarta, Jawa Tengah, 26 April 1944. Jika rencana deklarasi Partai Ummat tak berubah, artinya hanya beda tiga dari dengan HUT ke-77 Amien Rais.

Ditanya tentang hal tersebut, salah satu inisiator Partai Ummat Agung Mozin mengatakan hanya kebetulan. 

BACA JUGA: Densus 88 Bongkar Senjata yang Dipakai Zakiah Aini, Ternyata

"Kebetulan saja, sama dengan lahirnya Pak Amien Rais," kata Agung.


Agung Mozin mengatakan, awalnya memang ada yang mengusulkan waktu deklarasi disamakan saja dengan hari ulang tahun Amien Rais. 

"Tapi Pak Amien Rais menolak," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co