Makin Panas! Pernyataan Lantang Moeldoko Diskakmat Kubu AHY

15 April 2021 13:35

GenPI.co - Pernyataan lantang KSP Moeldoko soal korupsi mendadak berbalik menjadi sebuah tantangan.

Deputi Balitbang Partai Demokrat Yan Harahap memberikan respons menohok soal ucapan Moeldoko tersebut.

BACA JUGA: Pernyataan Lantang Moeldoko Menggetarkan Jiwa, Mengejutkan

Yan blak-blakan menantang Moeldoko untuk menuntaskan dua kasus korupsi besar di Indonesia.

"Saya tantang Moeldoko untuk sikat yang korupsi Jiwasraya dan Asabri, berani?" kata Yan Haraharap seperti dikutip GenPI.co dari Twitter-nya pada Kamis (15/4).

Diketahui, total kerugian negara dari kasus korupsi Jiwasraya mencapai Rp16,81 triliun, sedangkan korupsi Asabri mencapai Rp23,73 triliun.

Sebelumnya, Moeldoko tampak menggebu-gebu dalam pidato di acara peluncuran Strategi Nasional Pencegahan Korupsi 2021-2022, pada Selasa lalu (13/4).

Mantan panglima TNI itu mengeluarkan pernyataan lantang perihal pemberantasan korupsi.

Moeldoko menegaskan pemerintah tidak akan pandang bulu dalam memberantas korupsi.

BACA JUGA: Analisis Maut: Nasib Moeldoko Terkait Gugatan AD/ART Akan Tragis!

Dalam kesempatan itu, Moeldoko juga menyinggung turunnya indeks persepsi korupsi (IPK) Indonesia 2020 yang turun tiga poin menjadi 37. 

Ia juga menuturkan masih banyak hal yang harus diperbaiki dalam strategi nasional pencegahan korupsi lantaran masih terjadinya praktik suap di kalangan pemerintahan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie Reporter: Chelsea Venda
Moeldoko   AHY   Demokrat   KLB   korupsi  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co