Kunci Sukses Raffi Ahmad, Banyakin Sedekah

18 November 2020 21:30

GenPI.co - Di usianya yang masih 33 tahun, Raffi termasuk salah satu selebriti muda yang sukses berkarier di dunia hiburan dengan penghasilan yang nggak sedikit.

Raffi Ahmad disebut-sebut sebagai salah satu artis Indonesia terkaya. Tentu status itu bukan isapan jempol semata. 

BACA JUGA: Punya Harta Melimpah, Raffi Ahmad Biayai Kuliah 3 Sosok ini

Pasalnya, Raffi memiliki deretan aset seperti hunian mewah, apartemen serta jajaran kendaraan mewah dengan harga superfantastis.

Bisa dibilang berbagai pekerjaan di dunia hiburan sering diambilnya oleh suami Nagita Slavina ini, mulai dari pemain film, presenter, bintang iklan dan berbagai acara off air lainnya.

Hingga beberapa waktu lalu, Raffi sedikit membongkar kisah perjalan hidupnya yang diwarnai keajaiban dan mengantarkan dirinya meraih kesuksesan hingga hari ini.

Ia pun mengungkapkan hal tersebut dalam unggahan videonya berdurasi semenit melalui akun Instagram @raffinagita1717, Selasa (17/11/2020).

 

 

Awalnya, Raffi menceritakan bagaimana dirinya memutuskan mencari uang pemasukan sendiri sejak kelas tiga SMP.

Raffi pun memberi motivasi agar setiap orang memiliki niat tulus dalam menjalani kehidupan sehari-hari. 

Sebelum sukses seperti sekarang, Raffi mengaku selalu memberi uang kepada para pengemis. Padahal, saat itu kondisi keuangan Raffi belum seperti saat ini.

BACA JUGA: Raffi Ahmad Ikut Lelang, Sultan Andara Beli Pelat Rp 260 Juta

"Percaya gak, gue zaman dulu mau ada duit berapa pun di kantong gue, kalau ada, mohon maaf ini, kayak ada pengemis, ada yang minta-minta, gue selalu kasih. Mau ada Rp20 ribu, zaman dulu, gue kasih, mau Rp 10 ribu gue kasih. Seikhlasnya," kata Raffi.

Raffi pun bersyukur lantaran diberi rezeki berlimpah. Sehingga dia mampu menjadi tulang punggung keluarga. Sebab seperti diketahui, Raffi dan dua adiknya sudah menjadi seorang yatim sejak remaja.

"Tapi enggak tahu kenapa, memang Allah balas semuanya. Jadi saat gue udah kemarin, ya Alhamdulillah cukup bisa menghidupi semua keluarga tapi bokap gue sudah meninggal. Jadi pas bokap meninggal, malah gue dikasih cukup banyak rezeki untuk dapat mengganti bokap gue. Setelah itu gue kerja terus. Sampai gue menikah," kata dia.(*)
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co