Heboh, Selebgram Cantik Pamer Disuntik Vaksin Covid-19

09 Februari 2021 10:20

GenPI.co - Selebgram Helena Lim mendapat suntikan vaksin covid-19 di Puskesmas Kebon Jeruk, Jakarta Barat, membuat heboh jagat maya. 

Unggahan Helena memicu sensasi di kalangan warganet, sebab hingga saat ini pihak yang berhak menerima vaksin adalah tenaga medis dan pelayan publik.

BACA JUGA: AHY Sukses Mainkan Isu Kudeta Demokrat, Bisa Jadi Ancaman Parpol

Helena tidak sendirian datang ke Puskesmas Kebon Jeruk, melainkan memboyong serta keluarganya dan menunjukkan antrean lokasi vaksin nomor 11.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, mengatakan akan melakukan cek informasi selebritas Helena Lim bersama keluarganya menerima vaksin COVID-19.

"Nanti kita akan cek, kenapa yang bersangkutan dapat, apakah maksudnya sebagai figur untuk memberi contoh, memberi teladan atau ada faktor lain, nanti kami akan cek. Makasih infonya," kata Riza di Balai Kota Jakarta, Senin (8/2).

Sebelumnya, Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat menanggapi viralnya video seorang pengguna Instagram @helenalim899 mendapatkan vaksin COVID-19 bersama tiga orang anggota keluarganya di Puskesmas Kebon Jeruk Jakarta Barat.

Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat Kristi Wathini menyebut pemilik akun Instagram tersebut bekerja di apotek.

"Yang bersangkutan membawa keterangan bekerja di apotek sebagai penunjang dan apotek merupakan salah satu sarana kefarmasian yang masuk dalam prioritas utama," ujarnya.

Kristi menyebut hingga saat ini pihaknya belum memperuntukkan vaksin COVID-19 untuk kalangan umum, melainkan tenaga kesehatan dan pelayan publik sesuai instruksi pemerintah.

Sementara, Wakil Wali Kota Jakarta Barat Yani Wahyu Purwoko menjelaskan Helena merupakan pemilik Apotek Bumi di Kebon Jeruk Jakarta Barat.

BACA JUGA: Ruhut Sitompul Harus Turun Tangan Perseteruan Moeldoko dan SBY

Merujuk pada Undang-undang nomor 36 tahun 2014 tentang Tenaga Kesehatan, pemilik apotek di pasal 11 masuk dalam kategori tenaga kesehatan. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co