GenPI.co - Perjuangan pasangan bulu tangkis ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja untuk mengamankan tiket Olimpiade Tokyo semakin berat.
Hal ini merupakan dampak dari keputusan Federasi Bulu tangkis Dunia (BWF) untuk menunda penyelenggaraan Malaysia Open 2021 yang dijadwalkan pada 25-30 Mei 2021.
BACA JUGA: Malaysia Open 2021 Ditunda, Rencana 'Licik' Tuan Rumah Gagal
Penundaan ini merupakan buntut dari adanya peningkatan pandemi Covid-19 di Malaysia. Tertundanya salah satu ajang kualifikasi tentu mempengaruhi peringkat pemain di klasemen menuju Olimpiade Tokyo.
Terutama bagi pasangan Hafiz/Gloria yang mengejar peringkat delapan agar bisa lolos seleksi Olimpiade Tokyo, dengan harapan bisa mendulang poin dari dua ajang kualifikasi yang tersisa.
Namun dengan resmi ditundanya Malaysia Open, maka Hafiz/Gloria hanya bisa menggantungkan harapan terakhir pada Singapura Open yang dijadwalkan pada 1-6 Juni 2021.
Saat ini Hafiz/Gloria berada di urutan kesembilan namun bersaing ketat dengan Ellis/Smith yang ada di atasnya.
Sejatinya, agar bisa menyusul rekan senegara, Praveen Jordan/Melati Daeva yang telah mengamankan posisi empat, Hafiz/Gloria harus menjuarai Singapura Open 2021.
Namun, jika hal tersebut tidak terpenuhi ternyata masih ada tiga kondisi yang bisa membuat Hafiz/Gloria mampu merebut posisi kedelapan klasemen.
Melihat data dari Badmintontalk, ada tiga manuver maut yang harus dijalankan Hafiz/Gloria agar bisa mengamankan tiket Olimpiade Tokyo 2021, yaitu:
1. Hafiz/Gloria mampu mencapai babak final Singapore Open 2021 dan dua dari tiga hal berikut ini terjadi.
BACA JUGA: Dewi Fortuna Selamatkan Wakil Malaysia dari Kevin/Marcus
2. Pasangan Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying melaju ke babak perempat final, pasangan Inggris, Marcus Ellis/Lauren Smith gagal melaju ke babak final, dan pasangan Hong Kong Tang Chun Man/Tse Ying Suet tidak juara Singapore Open.
3. Hafiz/Gloria mampu mencapai babak semifinal Singapore Open 2021, dan Elllis/Smith tidak mencapai babak semifinal.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News