Ferdinand Bongkar Alasan Dukung Prancis di Piala Eropa 2020

12 Juni 2021 15:02

GenPI.co - Ferdinand Hutahaean membongkar alasan dirinya mendukung Timnas Prancis di Piala Eropa 2020.

Diketahui sebelumnya bahwa Ferdinand sangat menjagokan Prancis untuk ajang Euro 2020 kali ini.

"Euro 2020 ini saya menjagokan Prancis untuk juara, bersaing dengan tim kuat Portugal dan Belanda," ucap Ferdinand kepada GenPI.co, Jumat (11/6).

BACA JUGA:  Persiapan Piala Eropa 2020, Prancis Ketiban Durian Runtuh

"Saya prediksi, Prancis bakal juara Euro 2020," tambahnya kala itu.

Dipilihnya Prancis sebagai jawara di ajang Piala Eropa 2020 kali ini bukanlah tanpa alasan.

BACA JUGA:  Nasib Sial Inggris di Piala Eropa 2020, Serba Salah

Mantan Politikus Partai Demokrat tersebut menjagokan Prancis karena salah satu pemainnya, Kylian Mbappe.

Ferdinand menjagokan Kylian Mbappe yang dianggap paling top di skuad Prancis saat ini.

BACA JUGA:  Pimpinan 212 Dukung Turki di Piala Eropa 2020, Begini Katanya

Tak hanya Mbappe saja, Ferdinand juga menyinggung bintang Manchester United, Paul Pogba, sebagai salah satu pemain top di Prancis.

"Ada Kylian Mbappe, Paul Pogba. Mereka paling top di skuad Prancis saat ini," ucap Ferdinand kepada GenPI.co, Jumat (11/6).

Sekadar informasi, Prancis sendiri berada di grup F Piala Eropa 2020 bersama dengan Jerman, Portugal, dan Hungaria.

Nantinya, laga perdana Prancis di grup F Euro 2020 adalah melawan Jerman di pada Rabu, 16 Juni pukul 02:00 WIB.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu Reporter: Asahi Asry Larasati

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co