Deretan Bidadari Bulu Tangkis Cantik di Olimpiade Tokyo 2020

26 Juli 2021 09:57

GenPI.co - Deretan bidadari bulu tangkis cantik ini sukses mencuri perhatian di Olimpiade Tokyo 2020.

Bulu tangkis memang menjadi salah satu cabang olah raga yang paling menjadi pusat perhatian di turnamen empat tahunan tersebut.

Selain karena pertandingan demi pertandingan yang menegangkan, bulu tangkis juga kian menjadi sorotan karena dihuni para atlet putri yang cantik mempesona.

BACA JUGA:  Kelemahan Praveen/Melati Terkuak, Indonesia dalam Bahaya

Tidak hanya cantik, mereka juga sangat berbakat bahkan beberapa di antaranya menyandang status pebulu tangkis putri terbaik di dunia.

Para pebulu tangkis wanita tersebut tentu layak dijuluki sebagai bidadari, mereka merupakan paduan sempurna dari keanggunan, kekuatan dan kecerdasan.

BACA JUGA:  Praveen/Melati Diminta Jangan Kebanyakan di Dalam Kamar Tidur

Berikut ini deretan bidadari bulu tangkis di Olimpiade Tokyo 2020.

1. Gronya Somerville (Australia)

BACA JUGA:  Ngamuk Dikalahkan Praveen/Melati, Pasangan Denmark Banting Raket

Ganda campuran asal Australia ini memang sudah tak diragukan lagi kecantikannya, pasalnya Gronya Somerville dianugerahi paras yang cantik dan manis.

Penampilannya bersama Simon Wing Hang Leung di Olimpiade Tokyo 2020 menjadi salah satu yang paling dinantikan.

2. Melati Daeva Oktavianti (Indonesia)

Melati Daeva Oktavianti merupakan salah satu pebulu tangkis kebanggaan Indonesia, berbagai prestasi telah diraih bersama rekannnya, Praveen Jordan.

Tak hanya kemampuannya yang mumpuni, ganda campuran nomor empat dunia ini juga dianugerahi wajah yang manis.

Penampilan Melati di Olimpiade Tokyo 2020 menjadi salah satu yang paling dinantikan.

3. Thet Htar Thuzar (Myanmar)

Thet Htar Thuzar merupakan atlet bulu tangkis yang tampil di Olimpiade Tokyo 2020 dalam sektor tunggal putri.

Duduk di peringkat ke-65 dunia, Thet Htar Thuzar tercatat telah mengantongi delapan gelar turnamen internasional, salah satunya Egypt International 2018.

Bakat alaminya diwariskan dari kedua orang tuanya yang juga atlet bulu tangkis di Myanmar, bahkan sang ayah, Tun Tun Zaw tercatat menjuarai kejuaraan nasional sebanyak empat kali.

4. Laura Sarosi (Hungaria)

Laura Sarosi berhasil tampil di Olimpiade Tokyo 2020, ini merupakan kali kedua bagi Laura mewakili Hungaria di ajang empat tahunan tersebut.

Tak hanya apik di lapangan, pebulu tangkis nomor tunggal putri ini juga memiliki paras yang dapat memanjakan mata.

5. Goh Liu Ying (Malaysia)

Goh Liu Ying adalah seorang pemain bulu tangkis cantik yang berasal dari Malaysia di ajang Olimpiade Tokyo 2020.

Tidak hanya cantik, tapi dirinya juga dikenal tajam dalam bermain bulu tangkis.

Raihan medali perak pada ajang Olimpiade Rio 2016 lalu menjadi bukti akan ketangguhannya.

6. Ratchanok Intanon (Thailand)

Bidadari bulu tangkis asal Thailand ini sangat populer di kalangan fans Indonesia.

Selain karena kehebatannya di atas lapangan, isu tentang kedekatannya dengan Fajar Alfian menjadi salah satu alasan Ratchanok Intanon terkenal di Indonesia.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co