Tua-tua Keladi, Hendra/Ahsan Siap Tampil di Olimpiade Paris 2024

15 Agustus 2021 13:57

GenPI.co - Tua-tua keladi, pasangan bulu tangkis ganda putra veteran, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan siap tampil di Olimpiade Paris 2024.

Hendra/Ahsan menghebohkan jagat dunia maya usai memberikan kode masih akan tampil dalam edisi Olimpiade mendatang.

Hal ini terlihat dari komentar yang ditinggalkan Hendra/Ahsan di unggahan akun Instagram PBDjarum yang menampilkan potret deretan pebulu tangkis Indonesia peraih emas Olimpiade dari masa ke masa.

BACA JUGA:  Jawara Olimpiade Sujud ke Hendra/Ahsan, Begini Katanya

Dalam unggahan tersebut terlihat potret Alan Budikusuma (tunggal putra) dan Susy Susanti (tunggal putri) di Olimpiade Barcelona 1992. Rexy Mainaky/Ricky Soebagja (ganda putra) di Olimpiade Atlanta 1996.

Tony Gunawan/Candra Wijaya (ganda putra) di Olimpiade Sydney 2000, lalu Taufik Hidayat (tunggal putra) di Olimpiade Athena 2004, Hendra Setiawan/Markis Kido (tunggal putra) di Olimpiade Beijing 2008.

BACA JUGA:  Juara Olimpiade Curhat soal Ahsan/Hendra, Wuihhh!

Selanjutnya, Liliyana Natsir/Tontowi Ahmad (ganda campuran) di Olimpiade Rio 2016 dan yang terakhir ialah Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri) di Olimpiade Tokyo 2020.

PB Djarum mengakhiri unggahannya dengan pertanyaan untuk warganet tentang wakil Indonesia selanjutnya yang diharapkan meraih medali emas di Olimpiade.

BACA JUGA:  Terenyuh, Hendra Setiawan Rayakan Ulang Tahun dengan Markis Kido

Hendra pun menjawab dengan singkat dan padat di kolom komentar, "M. Ahsan/Hendra S bulutangkis."

Tak tinggal diam, Ahsan pun menambahkan dengan mengajak rekannya untuk tampil bersama hingga dua edisi Olimpiade lagi.

"Tanggung koh ayolah sampe 2028," tulis Ahsan membalas komentar Hendra.

Meskipun kemungkinan besar komentar tersebut hanyalah gurauan keduanya, namun hal ini sontak membuat para pencinta bulu tangkis di Tanah Air berharap gurauan tersebut menjadi nyata.

Hendra/Ahsan memang salah satu pasangan yang paling banyak digemari, bahkan diidolakan oleh banyak pebulu tangkis luar negeri.

Meskipun Hendra pernah mengisyaratkan bahwa Olimpiade Tokyo 2020 akan menjadi yang terakhir baginya, namun hal ini sangat disayangkan oleh banyak penggemar.

Pasalnya, permainan keduanya bagaikan anggur yang semakin tua semakin matang, bahkan tak kalah kompetitif dengan para atlet muda.

Kini, di usia yang tak lagi muda, Hendra (36) dan Ahsan (34) masih kokoh menempatkan nama mereka sebagai ganda putra terbaik kedua di dunia, berada tepat di bawah rekan senegara Kevin Sanjaya/Marcus Gideon.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co