Prediksi Ranking BWF World Tour Finals, Jonatan Christie Berat

09 November 2021 11:57

GenPI.co - Prediksi ranking BWF World Tour Finals dirilis, posisi tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie kian berat.

Puncak dari turnamen Superseries BWF, World Tour Finals (WTF) 2021 akan diselenggarakan pada tanggal 1-5 Desember 2021 di Bali.

Usai mengakhiri tur Eropa dengan Super 500 Hylo Open 2021, rangkaian World Tour Series tinggal menyisakan dua turnamen yang masuk dalam poin kualifikasi WTF 2021.

BACA JUGA:  Walau Kalah dari Kevin/Marcus, Leo/Daniel Bikin BWF Takjub

Dua turnamen tersebut yakni Super 750 Indonesia Masters 2021 dan Super 1000 Indonesia Open 2021 yang akan digelar di Bali mulai 16 Oktober mendatang.

Kendati hanya tersisa dua turnamen lagi, nasib para wakil Indonesia untuk lolos ke WTF 2021 justru masih jauh dari kata aman, terutama dari sektor tunggal putra.

BACA JUGA:  Hylo Open 2021 Usai, Ranking BWF Jonatan Christie Mengkhawatirkan

Hal ini dikarenakan sedikitnya turnamen yang bisa diikuti pemain Indonesia karena situasi pandemi, dan dua tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie dan Anthony Ginting tak bisa menyelesaikan tur Eropa karena cedera.

BACA JUGA:  BWF Hukum China, Malaysia Langsung Kena Peringatan

Menurut prediksi yang dirilis BadmintonTalk, posisi Jonatan kian berat dan butuh setidaknya enam kemenangan atau lebih untuk mengamankan tiket WTF 2021.

Setelah selesainya tur Eropa yang ditutup oleh Hylo Open 2021, Jonatan diprediksi akan berada di peringkat 31 World Tour Finals.

Sedangkan untuk Anthony Ginting yang tercecer lebih jauh, BadmintonTalk menyebut hampir mustahil untuk lolos kualifikasi WTF 2021.

Sementara itu, Indonesia Masters 2021, Indonesia Open 2021 dan World Tour Finals 2021 merupakan rangkaian dari Indonesia Badminton Festival 2021 yang seluruhnya akan digelar di Bali.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co