Media Vietnam Beri Judul Sadis Usai Gagal Lawan Timnas Indonesia

27 Desember 2021 04:50

GenPI.co - Salah satu media Vietnam memberikan judul sadis saat negaranya gagal melawan Timnas Indonesia di final Piala AFF 2020.

Salah satu media Vietnam tersebut adalah LaoDong, portal berita yang juga meramaikan kompetisi Piala AFF 2020 di Negeri Naga Biru tersebut.

Melalui judulnya, LaoDong menulis bahwa Vietnam saat ini telah menjadi mantan raja dari Piala AFF.

BACA JUGA:  Bungkam Singapura, Timnas Indonesia Jadi Tim Mengerikan di ASEAN

"Imbangi Thailand, Timnas Vietnam menjadi mantan raja di Piala AFF," tulis LaoDong di judulnya.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Raja Tega, Ramalan Cah Indigo Terbukti

"Langkah Vietnam terhenti di semifinal Piala AFF 2020 usai dikalahkan oleh Thailand dengan agregat 0-2, dan menjadi mantan raja dari turnamen Piala AFF," tulis LaoDong di bagian leadnya.

Pada awal kompetisi Piala AFF 2020 dimulai, Vietnam yang berstatus sebagai juara bertahan digadang-gadang akan kembali melangkah ke final.

BACA JUGA:  Vietnam Tak Berkutik, Thailand Tantang Timnas Indonesia di Final

Jawara Piala AFF 2018 itu masuk ke dalam grup B, bersama Timnas Indonesia, Malaysia, Laos dan Kamboja.

Namun menariknya, Vietnam justru gagal lolos dari grup B sebagai juara grup, karena kalah agresivitas gol dari Timnas Indonesia.

Alhasil, Vietnam pun bertemu dengan jawara grup A, Thailand, di semifinal dan kalah lewat agregat skor 0-2.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co