Pengamat Senior Kritisi Cara Komunikasi PSSI, Telak!

21 Januari 2022 14:57

GenPI.co - Komentator sekaligus pengamat sepak bola, Weshley Hutagalung, melancarkan kritik terhadap strategi komunikasi PSSI.

Dia mengatakan seharusnya PSSI punya aturan dan strategi dalam berkomunikasi sebagai federasi.

“Klub saja punya aturan berkomunikasi,” tutur Weshley dalam kanal YouTube JEBREEETmedia TV yang diunggah Kamis (20/1).

BACA JUGA:  Shin Tae Yong Lepas 2 Asisten, PSSI Beri Respons Mengejutkan

Menurutnya, harus ada aturan siapa saja yang boleh berbicara kepada publik dan apa isi yang disampaikan.

Dia mengatakan akan terjadi kegaduhan kalau semua orang boleh berbicara sesuka hati, apalagi jika tiap orang memiliki pemikiran dan pendapat yang berbeda.

BACA JUGA:  Haruna Soemitro Diminta Hengkang, PSSI Sambut Positif

“Sepak bola Indonesia ramai dengan pemberitaan dan kegaduhan bukan melalui prestasi,” ujar Weshley.

Pernyataan tersebut dia sampaikan terkait keramaian yang sempat terjadi di dunia sepak bola baru-baru ini.

BACA JUGA:  Ada yang Berani dengan Shin Tae Yong? Ketum PSSI: Dia Adik Saya

Haruna Soemitro menjadi sorotan setelah mengeluarkan banyak statement kontroversial.

Beberapa di antaranya ialah mengenai proses, pemain naturalisasi, dan match fixing.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co