Tebar Ancaman ke Rival Timnas Indonesia, Sandy Walsh Bikin Kaget

22 Februari 2022 06:57

GenPI.co - Tak hanya menebar ancaman ke para rival Timnas Indonesia, Sandy Walsh juga bikin kaget para fansnya.

Sandy Walsh sukses unjuk gigi dalam membantu timnya, KV Mechelen meraih kemenangan 2-1 atas Antwerp FC dalam laga lanjutan Liga Belgia pada Minggu (20/2).

Pemain berdarah Indonesia-Belanda itu, berhasil menyumbangkan satu assist yang dieksekusi menjadi gol kedua KV Mechelen oleh Nikola Storm pada menit ke-26.

BACA JUGA:  Terima Kasih AFC, Jordi Amat dan Sandy Walsh Bakal Menggila

Performa ciamik Sandy Walsh cepat atau lambat bisa menjadi amunisi tambahan Timnas Indonesia yang membuat para rival bergidik ngeri.

Selain membuat rival Timnas Indonesia semakin waspada, kemenangan Sandy Walsh ternyata juga membuat fans Indonesia terkejut.

BACA JUGA:  Jordi Amat dan Sandy Walsh Merapat, Respons SOS Tegas

Hal ini dikarenakan unggahan pemain berusia 26 tahun itu di media sosial Twitter dan Instagram-nya, pada Senin (21/2), menggunakan bahasa Jawa.

BACA JUGA:  Jelang Bela Timnas Indonesia, Sandy Walsh Makin Mengerikan

"Fight Together, Win Together. Menang Apik Yoh Iso Yoh," tulis Walsh

Sejak namanya masuk dalam bursa naturalisasi Indonesia, Sandy Walsh memang kerap menuliskan unggahan menggunakan bahasa Indonesia, tetapi baru kali ini dirinya memakai bahasa Jawa.

Unggahan tersebut sontak mendapat respons positif dari penggemar di Tanah Air yang membanjiri kolom komentar.

Para penggemar mengaku kaget mengetahui Sandy Walsh tidak hanya belajar bahasa Indonesia melainkan juga mewawas bahasa Jawa.

Arti dari kalimat Jawa 'Menang Apik Yoh Iso Yoh' adalah kemenangan yang bagus, yuk bisa yuk.

Sementara frasa 'Yoh Iso Yoh' menjadi populer belakangan ini di kalangan penggemar di Tanah Air sebagai bentuk dukungan PSIS Semarang untuk Pratama Arhan yang ditransfer ke klub Jepang, Tokyo Verdy.

Terlepas dari itu, Sandy Walsh merupakan salah satu nama pemain keturunan yang semakin dekat dengan kepemilikan status WNI.

Dokumen administrasi Sandy Walsh saat ini sedang diproses oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga, dan diharapkan bisa selesai sebelum Kualifikasi Piala Asia 2023 pada Juni mendatang.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co